Reses, Yuli Yuliarti Sambangi Namura Indah

Reses, Yuli Yuliarti Sambangi Namura Indah

Jambitv.co - Anggota DPRD Provinsi Jambi Yuli Yuliarti reses dalam rangka silaturahmi dan menyerap aspirasi masyarakat di Perumahan Namura Indah Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi. Reses tersebut di hadiri para tokoh masyarakat, Lurah Kenali Besar Mansur, ketua RT 55 Rentauli Simamora dan seluruh warga perumaham Namura Indah. "Saya datang bukan untuk sosialisasi. Banyak keinginan dan harapan dari masyarakat yang akan kami perjuangan di DPRD nanti. Reses itu tujuannya untuk menampung aspirasi dari masyarakat." Ujarnya. Masa reses merupakan masa penting yang sejatinya secara fungsional sebagai media menjaring aspirasi masyarakat. Reses merupakan kewajiban bagi anggota DPRD dalam menjaring informasi untuk kemudian disalurkan di DPRD. Dalam Reses ini, warga dimintai untuk menyampaikan  aspirasi, masukan dan  masalah yang terjadi. Sejumlah  warga menyampaikan masukan yakni berkaitan jalan dan banjir. Bahkan warga mengharapkan banjir cepat diatasi, termasuk pelebaran anak sungai. "Banjir ini buk, kalau hujan sejam baelah sudah banjir." Ujar warga. Menanggapi hal tersebut, Yuli Yuliarti mengatakan akan segera menindaklanjuti dengan berkoordinasi dengan stakeholder terkait. "Ini akan kita sampaikan, termasuk soal pembebasan lahan untuk pelebaran anak sungai." Ujarnya Setelah itu, aspirasi yang berhasil dihimpun melalui reses nantinya akan diperjuangkan melalui lembaga legislatif. "Nanti semua usulan dari masyrakat ini akan saya bawa ke DPRD. Saat rapat akan saya sampaikan, sesuai dengan tupoksi komisi terkait." Tambah Yuli. Dalam kesempatan ini, Yuli Yuliarti juga menyerahkan bantuan lampu jalan sebanyak 2 titik di lokasi perumahan.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: