Kecelakaan di Kawasan Mendalo, Mobil Tangki CPO dan Truk bermuatan sawit bertabrakan
Kecelakaan di Kawasan Mendalo Muaro Jambi-yasri-jambitv
Jambitv.co, Muarojambi - kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Muaro Jambi. kali ini Mobil Tangki Cpo dan Truk Sawit bertabrakan. Peristiwa ini mengakibatkan arus lalu lintas sempat macet.
Peristiwa Kecelakaan lalu lintas ini terjadi di Jalan Lintas Jambi Muaro Bulian, tepatnya di kawasan Mendalo Darat Kecamatan Jaluko Kabupaten Muaro Jambi pada Sabtu pagi 29 juli 2023. kecelakaan ini melibatkan Truk Canter bermuatan Kelapa Sawit Nopol BH 8165 MV, yang bertabrakan dengan Truk Tangki CPO Nopol BK 9665 EN.
"Kami sedang baik motor bg sekali kami tengok ada mobil terbalik,"katar reza warga.
Akibat kecelakaan ini, truk canter yang bermuatan kelapa sawit terguling di badan jalan. Sehingga membuat kemacetan panjang. Baik dari arah Mendalo Ke Kota Jambi, begitupun sebaliknya. Arus lalu lintas macet dari jam 10 pagi hingga sore hari. di tambah lagi ada acara wisuda dari kampus unja.
"Kecelakaan ini terjadi sekiata pukul 10 pagi tadi antara truk tangki bermuatan CPO dengan mobil truk muatan sawit," kata Bripka Leo Nababan.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian, namun kedua kendaraan mengalami kerusakan. Proses evakuasi baru selesai dilakukan sekitar pukul 14: 50. kedua mobil tersebut akan di amankan ke Polres Muaro Jambi dan akan dilakukan mediasi kedua belah pihak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: