Seorang Pekerja Tewas Tertimpa Tiang Penyangga Bangunan Dalam Pembongkaran Bangunan Eks PT Nansari

Seorang Pekerja Tewas Tertimpa Tiang Penyangga Bangunan Dalam Pembongkaran Bangunan Eks PT Nansari

Seorang Pekerja Tewas Tertimpa Tiang Penyangga Bangunan Dalam Pembongkaran Bangunan Eks PT Nansari-Yasri Nurhadi-JambiTV

Jambitv.co, MuaroJambi – Insiden  kecelakaan kerja terjadi di Kecamatan Jaluko, Kabupaten  Muaro Jambi. Seorang pekerja meninggal dunia akibat ditimpa tiang penyangga bangunan, saat melakukan pembongkaran bangunan bekas  PT Nansari

Korbannya bernama Wahyu Kusuma yang berasal dari Pematang Tatal Provinsi Sumatera Utara. Insiden kecelakaan kerja ini terjadi pada Rabu, 31 Januari 2024 sekitar pukul 14.30 wib Saat Wahyu melakukan pembongkaran bangunan eks PT Nansai di Desa Sembubuk.

BACA JUGA:Kecelakaan Kerja di Gondangdia, Pekerja Bangunan Tewas Terjatuh dari Lantai 7

Kanit Reskrim Polsek Jaluko, Iptu Apardin menjelaskan, kejadian bermula saat korban bersama rekan kerjanya melakukan pembongkaran terhadap bangunan Bekas PT Nansari. Pada saat melakukan pembongkaran angin bertiup kencang dan langsung merobohkan bangunan. Sehingga mengakibatkan korban tertimpa tiang penyangga bangunan dan meninggal dunia di tempat. 

BACA JUGA:Jari Pekerja Toko Roti Putus Terjeping Alat Penggilingan

“Kejadian jam 2.30 (siang), korban dan rekan-rekannya itu masih di atas posisinya pekerjaan bongkar seng. Kebetulan angin itu kencang, jadi perkiraan dari saksi yang ada di lapangan menyatakan bahwa tiang itu tidak akan roboh, tetapi kenyataanya terbalik, tiang itu langsung roboh menimpalah salah satu korban. Korbannya itu atas nama Wahyu Kusuma,” papar Iptu Apardin, Kanit Reskrim Polsek Jaluko.

Atas kejadian ini, korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Abdul Manap Kota Jambi dan korban telah dipulangkan ke rumah duka di Sumatera Utara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id