Pantarlih Ujung Tombak Sosialisasi, KPU Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada Serentak 85 Persen

Pantarlih Ujung Tombak Sosialisasi, KPU Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada Serentak 85 Persen

Pantarlih Ujung Tombak Sosialisasi, KPU Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada Serentak 85 Persen-agustri-Jambitv

Jambitv.co, Kota Jambi - Sebagai ujung tombak KPU dalam mensosialisasikan Pilkada di tengah masyarakat. Petugas pantarlih kini mengemban dua tugas, selain untuk melakukan pencocokan data pemilih. Pantarlih juga diminta mangajak masyarakat ikut serta dengan datang pada hari pencoblosan Tanggal 27 November mendatang.

Komisioner KPU Provinsi Jambi Edison mengatakan, dengan pemanfaatan pantarlih sebagai ujung tombak sosialisasi langsung kemasyarakat. Diharapkan dapat meningkatkan partisipasi pemilih sebesar 85 persen di pilkada nanti.

BACA JUGA:Ribuan Petugas Pantarlih di Muaro Jambi Lakukan Coklit dan Datangi Rumah Warga

“Upayanya saat ini salah satunya kita setiap hari memberikan pesan kepada teman teman pantarlih. Untuk mengingatkan masyarakat kita untuk hadir ke TPS pada hari rabu tanggal 27 November tahun 2024. Karena memang kan pantarlih sedang bekerja dor to dor ke seluruh masyarakat di provinsi jambi yang akan memilih pada hari H besok,” Kata Edison Komisioner Kpu Provinsi Jambi.

Untuk diketahui, saat ini petugas pantarlih masih melakukan coklit di seluruh kabupaten kota. Pendataan masih terus  dilakukan hingga 24 juli mendatang.

BACA JUGA:Pemilih Pemula di Kota Jambi Bertambah 12.000 Orang, Dukcapil Percepat Proses Perekaman E-KTP

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv