Penantang Baru di Pilwako Jambi, Anak Orang Kaya Seberang Ridwan Muchtar Resmi Daftar Demokrat Sebagai Cawako

Penantang Baru di Pilwako Jambi, Anak Orang Kaya Seberang Ridwan Muchtar Resmi Daftar Demokrat Sebagai Cawako

Penantang Baru di Pilwako Jambi, Anak Orang Kaya Seberang Ridwan Muchtar Resmi Daftar Demokrat Sebagai Cawako-Ridwan Muchtar (Kanan berjaket Hitam)-

Jambitv.co, KotaJambi – Bursa kandidat yang akan bertarung di Pilwako Jambi kehadiran penantang baru. Dia adalah M Raden Ridwan Muchtar, yang diketahui merupakan putra dari H. Muchtar, salah seorang tokoh di Seberang Kota Jambi. Ayah dari Ridwan Muchtar juga terkenal sebagai orang kaya dari Seberang yang banyak membantu para tokoh-tokoh politik di Jambi.

Ridwan Muchtar menyatakan kesiapannya untuk ikut bertarung di Pemilihan Wali Kota Jambi 2024 untuk menjadi salah satu Calon Walikota Jambi. Sikap ini ditunjukkan Ridwan Muchtar dengan mendatangi Sekretariat Partai Demokrat Kota Jambi pada Selasa, 16 April 2024.

Mantan Ketua BPC HIPMI Kota Jambi ini secara resmi mendaftarkan diri sebagai Calon Walikota ke Partai Demokrat untuk Pilwako Jambi 2024. 

Kedatangan Ridwan Muchtar disambut Ketua DPC Demokrat Kota Jambi, Roro Nully Kurniasih Kawuri dan sejumlah pengurus. Dalam kesempatan ini, Ridwan Muchtar menyatakan komitmen dan kesiapannya terjun ke dunia Politik dengan tujuan untuk membawa Kota Jambi semakin maju.

BACA JUGA:DPRD Sarolangun Tak Lagi Usulkan Bachril Bakri Jadi Pj Bupati, Pemkab dan Dewan Disebut Tak Harmonis

"Saya menyatakan keseriusan dalam politik tentu berbeda dengan dunisa bisnis ya, jadi disini saya benar benar butuh arahannya, saran dan masukannya. Niatnya untuk membawa kemajuan di Kota Jambi," ungkap Ridwan Muchtar.

Menyambut kedatangan Ridwan Muchtar, Ketua DPC Demokrat Kota Jambi Roro Nully Kurniasih Kawuri menegaskan bahwa Partai Demokrat membuka peluang yang sama kepada para pendaftar. Partai Demokrat membuka peluang bagi siapa saja putra terbaik Kota Jambi yang ingin membangun daerah.

"Kami membuka kesempatan, peluang putra putra daerah yang memang berkeinginan untuk maju, siapa pun monggo silahkan Demokrat membuka peluang bagi yang ingin maju untuk membangun Kota Jambi lebih baik," ujar Roro.

BACA JUGA:Deklarasikan Maulana Sebagai Cawako, PKS : Kita Rindu Pemimpin Amanah

Roro juga menjelaskan bahwa sejak dibukanya pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota, periode 25 Maret – 22 April 2024. Ridwan Muchtar merupakan calon keempat yang telah mendaftar dan melakukan serah terima berkas pendaftaran. 

"Bapak Ridwan Mucktar pendaftar ke 4 ke Demokrat dan untuk melengkapi data datanya tadi sudah kita lakukan serah terima tadi," sambung Roro. 

Roro menegaskan bahwa Partai Demokrat akan memberikan peluang sama kepada semua pendaftar. Selanjutnya Partai Demokrat Kota Kambi akan mengikuti mekanisme yang ada. Namun hasil akhir dan penentuan siapa yang akan diusung oleh Partai Demokrat, tetap akan ditentukan Dewan Pimpinan Pusat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id