Baru Rampung Dibangun, Taman Milik Pemkab Batanghari Alami Kerusakan, Ini Kata Dinas PUTR
Baru Rampung Dibangun, Taman Milik Pemkab Batanghari Alami Kerusakan, Ini Kata Dinas PUTR-Pirdana Atrio-JambiTV
Jambitv.co, Batanghari - Baru rampung dibangun pada akhir tahun 2023 lalu. Sejumlah fasilitas di kawasan taman milik Pemkab Batanghari mengalami kerusakan. Kerusakan ini diduga sengaja dilakukan oleh oknum warga, dan kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
Ditengah gencarnya upaya Pemerintah Kabupaten Batanghari, membangun sejumlah fasilitas umum untuk memperindah kawasan Kota Muara Bulian. Namun hal itu justru dihambat oleh oknum-oknum warga yang tidak bertanggungjawab. Sebab sejumlah fasilitas yang baru rampung dibangun di akhir tahun 2023, kini mengalami kerusakan.
BACA JUGA:Wisata Malam Pinggir Kota, Indahnya Taman Jambi Paradise Jadi Pilihan Liburan Wisata
Kondisi ini terjadi pada sejumlah fasilitas penjunjang di taman bebek-an dan juga alun-alun di kawasan lapangan Garuda Muara Bulian. Seperti kerusakan pada wahana sepeda air bebekan, ornamen bacaan dan lampu taman, maupun kerusakan yang terjadi pada sejumlah fasilitas lainnya. Bahkan, kerugian akibat kerusakan tersebut diperkirakan mencapai sekitar Rp 20 juta.
BACA JUGA:Taman Wisata Rivera Park Rimbo Bujang, Wahana Air Yang Ramah Kantong
“Kami secara dinas telah menyurati Pol PP, hal ini untuk menjaga fasilitas umum. Pol PP hari ini sudah melaksanakan juga patroli, tapi ternyata masih ada juga tangan jahil yang melakukan hal-hal yang tidak baik, sehingga beberapa peralatan atau tempat-tempat yang telah kita bangun ada kerusakan-kerusakan,” jelas Ajrisa Windra, Kadis PUTR Batanghari.
Karena bangunan tersebut masih dalam tahapan pemeliharaan. Maka Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Batanghari, Ajrisa Windra memastikan akan melakukan perbaikan. Sementara itu, pihaknya juga meminta bantuan Satpol PP untuk menggencarkan patroli rutin, untuk mencegah terjadinya aksi pengrusakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: