Diduga Korupsi Dana Desa, Ratusan Warga Desa Sungai Lalang Unjuk Rasa Dan Segel Kantor Kades

Diduga Korupsi Dana Desa, Ratusan Warga Desa Sungai Lalang Unjuk Rasa Dan Segel Kantor Kades

Diduga Korupsi Dana Desa, Ratusan Warga Desa Sungai Lalang Unjuk Rasa Dan Segel Kantor Kades-Dewi Wilona-JambiTV

MERANGIN, JAMBITV.CORatusan warga Desa Sungai Lalang Kecamatan Lembah Masurai Merangin melakukan aksi unjuk rasa, dan menyegel kantor Kepala Desa mereka. Hal ini karena warga menduga Kepala Desa mereka atas nama Wedi Kurniawan telah melakukan korupsi dana Desa Sungai Lalang, dengan nilai ratusan juta serta pengelolaannya dinilai tidak transparan.

Menurut warga, dalam pengelolaan dana desa diduga Kades menyalahi aturan karena pembelanjaan dilakukan langsung oleh Kades sendiri, dan tidak melibatkan perangkat lainnya. Aksi unjuk rasa ini pun sempat ricuh saat dilakukan mediasi yang dibantu oleh Camat Lembah Masurai Hendri Oktavianus, pihak Inspektorat dan kepolisian serta BPD setempat.

BACA JUGA:Desak Kades Mundur, Puluhan Warga Sungai Rambai Segel Kantor Desa

Dalam orasinya, warga meminta agar tuntutan mereka ditindaklanjuti dan harus ada kesepakatan tertulis dari pertemuan. Dari mediasi tersebut, ada tiga poin kesepakatan.

Pertama BPD diminta secepatnya melakukan rapat untuk mengajukan pemberhentian sementara kepala Desa, dan roda pemerintahan desa sementara dipimipin oleh Sekdes. Kedua BPD diminta segera menyurati Inspektorat untuk dilakukan pemeriksaan dana Desa Sungai Lalang. Dan ketiga BPD diminta segera menyurati Bupati melalui Camat, untuk pemberhentian saudara Wedi Kurniawan dari jabatan Kepala Desa.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: