Ditanya Janji Politik Maulana Jadi Cawako, Jawabannya Teori Tentang ‘BAHAGIA’
Ditanya Janji Politik Maulana Jadi Cawako, Jawabannya Teori Tentang ‘BAHAGIA’--
Jambitv.co, KotaJambi – Dalam Talkshow Kupas Abiss Jambi TV yang disiarkan secara live pada Jum’at malam, (10/05/2024). Pembawa acara talkshow, Mukhtadi Putera Nusa bertanya kepada Direktur Media Center Tim Pemenangan Maulana tentang janji politik dan komitmennya maju menjadi Calon Walikota Jambi.
Dalam kesempatan ini, hadir Arief Lesmana Yoga selaku Direktur Media Center Tim Pemenangan Maulana. Arief menyampaikan janji politik Maulana dengan teori tentang ‘BAHAGIA’ yang tidak lain jargon dari Maulana itu sendiri.
“Dengan mengusung jargon menuju Kota Jambi Bahagia yaitu Bersih, Aman, Harmonis, Agamis, Inovatif dan Sejahtera. Tentukan ini bukan hanya sekedar jargon saja. Tetapi pemikiran bahwa kota Jambi hari ini menuju kepada kota Urban,” ujar Arief.
Dirinya melanjutkan, diantara ciri kota Urban tersebut terkait dengan pengelolaan limbah rumah tangga, sampah dan lain sebagainya. Hal ini berkaitan tujuan mewujudkan Kota Jambi Bersih.
“Salah satu ciri khas Kota Urban itukan terkait juga pengelolaan limbah rumah tangga sampah dan lain sebagainya. Dengan kepadatan penduduk kota kita, sebagai contoh misalnya sampah masyarakat nih di jalan tentu menyebabkan lingkungan yang kurang bersih,” jelas Arief.
BACA JUGA:Daftar ke Gerindra, Maulana : Karir Politik Saya Lahir Disini
Arief Lesmana Yoga, Direktur Media Center Maulana--
Selanjutnya Arief Lesma Yoga juga memaparkan teori mewujudkan Kota Jambi Aman, Harmonis, Agamis dan Inovatif.
“Kemudian juga Aman, bahwa setiap kita itu pengen beraktivitas dengan aman nyaman gitu kan dan salah satu ciri khas kota urban itu kan Sensitif terhadap isu-isu yang bisa memecah keharmonisan. Kita rangkum itu sehingga dengan kepemimpinan Pak Maulana itu bisa terwujud. Kemudian juga terkait Agamis ya, kan kita bermasyarakat beragama tentu ini juga tidak bisa kita sampingkan ini menjadi kebutuhan pokok spiritual kita,” papar Arief.
BACA JUGA:Kembalikan Formulir, Maulana Ingin Nasdem Ikut Bersama Membangun Jambi
“Kemudian juga inovatif bahwa akan ada program-program yang bisa memanjangkan kelompok-kelompok muda dan kelompok-kelompok tua. Untuk menyegarkan pikiran ketika pikiran sudah segar, jadi enak,” sambung Arief.
Terakhir, Arief menyebut janji politik Maulana adalah mensejahterakan masyarakat. Dengan menyelesaikan persoalan hidup masyarakat dan memenuhi kebutuhan masyararakat sesuai dengan kebutuhannya.
“Nah kemudian Sejahtera, ini juga jadi penting, bagaimana menyelesaikan persoalan-persoalan kependudukan. Bagaimana menyelesaikan persoalan-persoalan hidup, tentu kembali kepada kebutuhan masyarakat kota itu. Apakah butuh materi atau butuh tempat-tempat yang bisa menyegarkan hati ataupun pikiran. Nah ini akan dirangkum dalam jargon menuju Kota Jambi Bahagia,” pungkas Arief Lesmana Yoga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambitv.disway.id