Begini Nasib Persawahan Padi Warga Tanah Kampung yang Masih Terendam Banjir
Begini Nasib Persawahan Padi Warga Tanah Kampung yang Masih Terendam Banjir-Dewi Wilona-JambiTV
Jambitv.co, SungaiPenuh – Lahan persawahan padi warga Tanah Kampung masih terendam banjir. Tepatnnya di Desa Tanjung Bunga kota Sungai Penuh. Kondisi banjir ini mengakibatkan petani gagal memulai musim tanam padi.
Banjir sudah menggenangi persawahan warga sejak 2 bulan terakhir. Tingginya genangan air membuat tanaman padi yang sempat di tanam petani akhirnya membusuk dan mati.
Salah seorang warga, Idi Haryanto mengatakan, lahan persawahan warga yang terdampak banjir mencapai 5 hektar lebih dengan ketinggian air mencapai 50 cm. Sehingga membuat aktivitas pertanian menjadi terganggu.
BACA JUGA:Rumah dan Sawah di Pulau Kayu Aro Kembali Terendam Banjir
Lahan persawahan yang terendam banjir ini akibat tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah kota Sungai Penuh. Dirinya berharap pemerintah daerah bisa membantu para petani menyiapkan bibit padi, dimana pada saat air surut petani bisa turun ke sawah kembali.
“Kalau sampai saat ini ada 5 hektar yang tidak bisa digarap karena terendam banjir, sudah 2 bulan lebih. Sehingga petani tidak bisa memproduksikan sawahnya karena lahan disini ada yang sudah tanam tetapi sekarang semuanya sudah busuk. Mohon kepada Dinas terkait, seperti Dinas Pertanian mohon ada bantuan berupa bibit benih untuk para petani di desa Tanjung Bunga ini,” papar Idi Haryanto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambitv.disway.id