Keren!!! Sudah Ada Mall Pelayanan Publik di Sarolangun, Peresmiannya dipimpin Gubernur Jambi Al Haris

Keren!!! Sudah Ada Mall Pelayanan Publik di Sarolangun, Peresmiannya dipimpin Gubernur Jambi Al Haris

Keren!!! Sudah Ada Mall Pelayanan Publik di Sarolangun, Peresmiannya dipimpin Gubernur Jambi Al Haris-Surya Abadi-JambiTV

Jambitv.co, Sarolangun Dalam urusan pelayanan publik, Pemerintah Kabupaten Sarolangun meningkatkan kualitasnya. Terbaru, Gubernur Jambi Al Haris secara langsung memimpin proses peresmian Mall Pelayanan Publik, yang terletak di kelurahan Sarolangun Kembang, Kecamatan Sarolangun (9/1/2024).

Peresmian yang dipimpin Gubernur Al Haris ini turut didampingi Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri, dan juga disaksikan anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten Sarolagun. Gubernur Jambi Al Haris mengapresiasi pemerintah daerah Sarolangun, yang sudah berhasil menciptakan  Mall Pelayanan Publik  sebagai upaya mempercepat pelayanan kepada masyarakat. 

BACA JUGA:KI Provinsi Jambi Gelar Penganugerahan Keterbukaan Informasi Badan Publik 2023

Tidak hanya itu, kedatangan Gubernur Jambi juga sekaligus untuk menyerahkan langsung mesin Anjungan Dukcapil Mandiri, yang nantinya ditempatkan di Mall Pelayanan Publik. Dimana mesin ini nantinya dapat digunakan langsung oleh masyarakat untuk mencetak E-KTP, Kartu Keluarga, Kartu Identitas Anak dan beberapa Adminduk lainnya.

BACA JUGA:Gandeng OMBUDSMAN, OJK Perkuat Kerja Sama Pelayanan Publik

“Agar masyarakat yang membutuhkan akses layanan kependudukan seperti Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, Kartu Anak itu semua boleh dicetak disini,” ujar Gubernur Al Haris. 

Gubernur Al Haris meminta agar pemerintah daerah dapat benar-benar serius dalam melayani masyarakat. Jangan samapai MPP yang sudah ada ini hanya sekedar seremonial saja, mengingat selain pelayanan ke masyarakat, Mall Pelayanan Publik juga digunakan sebagai langkah mempermudah investasi yang akan masuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id