Jelang HUT Ke 78 RI, Pasukan Pengibar Bendera Diinapkan Selama 1 Minggu

Jelang HUT Ke 78 RI, Pasukan Pengibar Bendera Diinapkan Selama 1 Minggu

Pasukan Pengibar Bendera Sarolangun Lakukan Pemantapan Latihan-surya-Jambitv

Jambitv.co, Sarolangun - Jelang HUT ke 78 Republik Indonesia, pasukan pengibar bendera di kabupaten sarolangun. Mulai melakukan pemantapan latihan di lapangan Kantor Bupati Sarolangun.

Para pasukan pengibar bendera pusaka ( paskibraka ) kabupaten sarolangun ini. Melakukan pemantapan latihan pengibaran bendera merah putih yang dilakukan langsung di lapangan gunung kembang sarolangun. Lokasi ini nantinya menjadi lapangan upacara Peringatan HUT Ke 78 RI.

Kepala Kantor Kesbangpol Kabupaten Sarolangun Hudri mengatakan, saat ini seluruh Anggota paskibraka Sarolangun sudah di asramakan. Agar lebih muda melakukan pengawasan serta pemantauan menjelang puncak HUT RI mendatang.

“Calon pengibar bendera pusaka ini atau paskibraka ini, sudah kita inapkan selama 1 minggu di satu lokasi. Dan beberapa waktu kedepan nanti menjelang pelaksanaan hari h akan kita pusatkan di suatu tempat. Tentu dalam rangka memudahkan komunikasi pemantauan. Dan juga dalam rangka membangun kebersamaan mereka,” Kata Hudri Kakan Kesbangpol Sarolangun.

Meski semua anggota paskibraka sudah mewakili semua kecamatan, namun kuotanya berbeda. Hal ini karena proses seleksi Anggota paskibraka dilakukan melalui tes kebangsaan dengan sistem cat. Yang langsung dipantau pemerintah pusat. Sehingga kelulusan anggota paskibraka memang tergantung dari wawasan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: