Jelang Bulan Agustus, Pedagang Bendera dan Pernak Pernik Hari Kemerdekaan Mulai Menjamur di Kabupaten Tebo
Jelang Bulan Agustus, Pedagang Bendera dan Pernak Pernik Hari Kemerdekaan Mulai Menjamur Di Kabupaten Tebo-arif-Jambitv
Jambitv.co, Tebo - Jelang memasuki bulan Kemerdekaan RI pedagang bendera dan pernak penik Hari Kemerdekaan mulai menjamur di Kabupaten Tebo. Salah seorang pedagang bendera Pian mengatakan dirinya sudah dua hari menjual bendera dan biasanya akan berjualan hingga berakhirnya Bulan Agustus.
Dan lokasi dirinya berjualan tepat di samping Koramil Muara Tebo. Yang merupakan tempatnya berjualan dalam kurun 5 tahun terakhir.
BACA JUGA:Lomba Pacu Perahu Desa Bajubang Laut Meriahkan Hari Kemerdekaan di Penghujung Agustus
Bendera yang di jual bervariasi, seperti Bendera Merah Putih kecil untuk sepeda motor Rp 5 Ribu per lembar. Sampai background lebar Rp 400 Ribu hingga Rp 500 Ribu per lembar. Seluruh barang yang dijual ini didatangkan langsung dari Bandung.
“Ini (jualan) tahun kelima, memang disini lokasi jualan, di tempat lain kan sudah banyak juga, cuman disini agak kurang(orang jualan). Yang beli tidak bisa kita pedoman, kadang beli bendara, kadang umbul umbul. Harga Paling rendah 5 ribu, paling tinggi 400-500 ribu,” Kata Pian Pedagang Bendera.
Berjualan bendera dan pernak pernik Kemerdekaan RI ini merupakan usaha musimannya. Dimana biasanya dirinya bekerja sebagai petani di salah satu dusun di Kecamatan Bathin 2 Babeko Bungo. Namun khusus di Bulan Agustus dirinya berjualan bendera karena biasanya untungnya lumayan untuk kehidupan sehari-hari.
BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Jambi Antusias Saksikan Pawai Pembangunan Hari Kemerdekaan RI
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambitv