Warga Kumpeh Ulu Keluhkan Sampah Menumpuk di Badan Jalan dan Mengeluarkan Bau Tak Sedap

Senin 08-01-2024,10:11 WIB
Reporter : Yasri Nurhadi
Editor : Suci Mahayanti

Jambitv.co, MuaroJambi - Persoalan sampah tidak hanya terjadi di Kota Jambi, namun juga di Kabupaten Muaro Jambi. Tumpukan sampah yang memenuhi badan jalan di desa Persiapan Kebun Dalam, Kecamatan Kumpeh Ulu, dikeluhkan oleh warga dan pengendara yang melintas.

Tumpukan sampah plastik dan limbah rumah tengga yang berserakan tampak menutupi badan jalan. Dan mirisnya, lokasi tumpukan sampah ini bukan merupakan tempat pembuangan sementara. 

BACA JUGA:Camat Jambi Selatan Tangkap Tangan 2 Warga yang Melanggar Aturan Membuang Sampah

Perilaku warga yang membuang sampah sembarangan membuat warga lainnya resah dan terganggu. Banyaknya sampah menimbulkan aroma tak sedap, hingga merusak pemandangan bagi pengguna jalan.

“Selama lapangan merpati ini tutup, sampah selalu dibuang disini. Orang sangat bebas membuang sampah di jalan ini,” ujar Ishak.

BACA JUGA:Sampah Kebun Kopi Menggunung, 1 Alat Berat Diterjunkan Bersihkan Sampah

Warga sekitar bersama Babinsa dan petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup Muaro Jambi, tampak kewalahan membersihkan tumpukan sampah ini. Satu unit truk diturunkan untuk mengangkut dan membuang sampah ke tempat pembuangan akhir. 

BACA JUGA:Masalah Sampah Dikeluhkan Warga, Sekda Akan Evaluasi Camat

Warga berharap, pemerintah dapat memberikan sanksi tegas sebagai efek jera, bagi pelaku pembuang sampah sembarangan. Warga juga menyarankan pemerintah untuk memasang cctv atau kamera pengawas di lokasi, agar tidak ada lagi warga yang membuang sampah sembarangan.

“Jalanan jadi kotor, terus bau. Biasanyakan lewat sini tidak bau kayak gitu. Kalau bisa dipasang cctv aja biar tau siapa yang buang sampah sembarangan disini,” kata Tari. 

Kategori :