Jambitv.co, Batanghari – Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kabupaten Batanghari, sampai saat ini masih terus ditemukan. Bahkan kali ini, sedikitnya ada dua titik api kembali ditemukan oleh Tim Satgas Karhutla daerah setempat. akibatnya, lebih kurang sekitar 13 hektar lahan hangus terbakar. Berdasarkan rilis data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Batanghari, yang berhasil dirangkum Jambitv.co. Bahwa titik kebakaran ini ditemukan pada Senin sore (16/10/2023) kemarin. Titik Pertama ditemukan di RT. 06 Desa Jelutih Kecamatan Bathin XXIV. Di lokasi ini, sekitar 5 hektar lahan yang hangus terbakar. Hamparan lahan ini, diketahui merupakan perkebunan yang telah ditanami kelapa sawit, dan juga terdapat lahan yang dalam kondisi kosong. Titik api selanjutnya ditemukan di RT.02 Kelurahan Bajubang Kecamatan Bajubang. Yakni dengan luas lahan yang terbakar, diperkirakan mencapai lebih kurang 8 Hektar. Lahan tersebut, juga diketahui merupakan perkebunan kelapa sawit. Kondisi ini membuat Tim Satgas Karhutla Kabupaten Batanghari, harus menyebar dan berjibaku melakukan upaya pemadaman di dua lokasi tersebut. Sementara sejauh ini, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.