Harga Kebutuhan Pokok Naik Signifikan, Harga Cabai Merah Tembus Rp.80.000
Harga Kebutuhan Pokok Naik Signifikan, Harga Cabai Merah Tembus Rp.80.000-Pirdana Atrio-JambiTV
BATANGHARI, JAMBITV.CO - Mengalami kenaikan yang signifikan, harga cabai merah keriting di Kabupaten Batang Hari, saat ini sudah tembus di angka Rp.80.000 perkilogram. Kenaikan ini terjadi karena pasokan cabai yang hanya sedikit.
Harga kebutuhan bahan pokok pangan di Kabupaten Batang Hari, saat ini mengalami kenaikan yang signifikan. Bahkan berdasarkan hasil pantauan di pasar tradisional daerah setempat, kenaikan harga ini terjadi pada komoditas cabai merah keriting yang tembus diangka Rp.80.000 perkilogram.
BACA JUGA:Harga Cabai di Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjab Barat Alami Kenaikan
Pejabat Fungsional Dinas Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kabupaten Batang Hari, Abdul Latif mengatakan. Bahwa harga cabai merah keriting ini, mengalami kenaikan dari harga pekan lalu sekitar Rp.55.000. Kenaikan harga ini juga terjadi pada ayam potong yang saat ini sudah mencapai Rp.40.000 perkilogram. Sedangkan harga cabai rawit sekitar Rp.45.000, dan bawang merah dikisaran harga Rp.35.000.
“Untuk harga komoditi ayam, cabai, dan bawang untuk hari ini memang sedang mengalami peningkatan. Ada kenaikan untuk harga dari semula, terutama untuk cabai, hari ini mengalami kenaikan sampai 80 ribu untuk jenis cabai merah keriting. Sedangkan untuk cabai rawit mencapai 50 ribu.” Ujar Abdul.
BACA JUGA:Pasokan Kurang, Harga Cabai Di Pasar Kuala Tungkal Capai Rp.70.000
Menurut Abdul Altif, kenaikan harga yang terjadi pada komoditas cabai merah keriting tersebut. Dipicu karena persediaan pasokan cabai yang hanya sedikit, lantaran saat ini masih mengandalkan distribusi dari luar daerah. Sebab hasil pertanian pangan dari para petani lokal di Batang Hari, belum memasuki panen.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: