Terus Bertambah, 158 Warga Batanghari Positif Menderita DBD

Terus Bertambah, 158 Warga Batanghari Positif Menderita DBD

Jumlah kasus DBD di Batanghari terus meningkat-Pirdana Atrio-JambiTV

BATANGHARI, JAMBITV.CO - Jumlah penderita penyakit DBD di Kabupaten BATANGHARI terus bertambah cukup signifikan. 

Bahkan saat ini, sudah terdata ratusan orang warga yang positif DBD. Penderita DBD ini dipastikan telah menyebar disetiap kecamatan daerah setempat.

Demam berdarah dengue (DBD) sampai saat ini masih menjadi salah satu penyakit yang perlu diwaspadai oleh warga di Kabupaten Batanghari. 

dBACA JUGA:Meningkat Drastis, 115 Kasus DBD Ditemukan Dalam 6 Bulan Di Kerinci

Sebab dalam setiap bulan, jumlah penderita penyakit ini terus bertambah. 

Bahkan sejauh ini, sedikitnya terdata 158 orang warga yang dinyatakan positif menderita DBD.

Kepala bidang pencegahan dan pengendalian penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Batanghari Wendra Wati mengatakan bahwa jumlah penderita DBD tersebut merupakan data sementara yang diterima dinas kesehatan dari seluruh puskesmas dan rumah sakit daerah setempat. 

BACA JUGA:Hingga Juni, Dinkes Muaro Jambi Catat Ada 70 Kasus DBD

“Untuk jumlah penderita DBD dari Januari hingga Juli itu ada 158 orang. Untuk bulan Agustus masih dalam proses rekapan,” kata Wendra.

Meski terus bertambah, Wendra Wati mengklaim jika penyakit tersebut sejauh ini masih dapat ditangani oleh tenaga kesehatan disetiap pusat pelayanan kesehatan di delapan kecamatan

Bahkan pasca menjalani serangkaian pengobatan rutin, 158 orang warga tersebut telah dinyatakan sembuh dari penyakit DBD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: