Peringatan Tahun Baru 1 Muharram 1446H, Warga Desa Tuo Ilir Gelar Pawai Obor

Peringatan Tahun Baru 1 Muharram 1446H, Warga Desa Tuo Ilir Gelar Pawai Obor

Peringatan Tahun Baru 1 Muharram 1446H, Warga Desa Tuo Ilir Gelar Pawai Obor-Arief Rizal-JambiTV

Jambitv.co, Tebo – Warga Desa Tuo Ilir, Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo pada Sabtu malam 6 Juli 2024 menggelar pawai obor sambil mengumandangkan Shalawat. Kegiatan ini dalam rangka menyambut tahun baru 1 Muharram 1446H. Pawai diikuti mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Usai pawai, Pemerintah Desa menggelar Tabligh Akbar di Masjid Zahrul Falah.

Kegiatan ini merupakan rutinitas warga setempat dalam menyambut tahun baru Islam, sehingga warga sangat antusias mengikutinya. Tidak hanya itu, Pemerintah Desa Tuo Ilir juga menghadirkan Ustadzah dalam mengisi Tausiyah pada tabligh akbar untuk mempertebal keimanan. 

BACA JUGA:Gubernur Al Haris Lepas Parade Kapal Hias di Sungai Batanghari, Kemeriahan Festival Batanghari 2024

Kepala Desa Tuo Ilir, Elli Suhairi mengatakan peserta pawai obor ini memang melibatkan anak-anak dari Madrasah Ibtidaiyah, remaja hingga orang dewasa. Hal ini membuktikan bahwa masyarakat sangat antusias dan menyambut baik kegiatan pawai obor dalam rangka peringatan 1 Muharram 1446H.

“Semua anak-anak di Desa kami ikut dalam pawai obor ini. Kami berharap kepada seluruh anak-anak sekolah, Pemuda dan warga Desa Tuo Ilir semoga untuk kedepannya acara seperti ini akan kita tingkatkan, demi menyambut tahun baru Islam ini,” ujar Elli Suhairi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id