9.160 KK di Sarolangun Terdampak Banjir, Pemkab Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat

9.160 KK di Sarolangun Terdampak Banjir, Pemkab Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat

9.160 KK di Sarolangun Terdampak Banjir, Pemkab Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat-Surya Abadi-JambiTV

Jambitv.co, Sarolangun - Bencana banjir yang terjadi di Sarolangun selama dua pekan terakhir, membuat 9.160 kepala keluarga (KK) terdampak. Selain itu musibah banjir ini juga berdampak pada fasilitas pendidikan dan fasilitas umum.

BACA JUGA:Pemkab Batanghari Salurkan 8.727 Paket Bantuan Pangan Untuk Korban Banjir

Jumlah ini berdasarkan laporandata dari BPBD Kabupaten Sarolangun. Kabid Kedaruratan BPBD Sarolangun Yen Aswadi mengatakan, saat ini pihaknya sedang mengajukan bantuan untuk korban banjir kepada Provinsi Jambi serta ke Pemerintah Pusat. Mengingat stok bantuan yang dimiliki pemerintah daerah, tak mencukupi dengan jumlah korban  yang terdampak saat ini.

BACA JUGA:1.500 Hektar Sawah Warga Sungai Penuh Terancam Gagal Panen Karena Terendam Banjir

“Sudah 2 pekan musibah banjir merendam Sarolangun. Ketinggiannya pun bermacam-macam. Kalau data kami, saat ini sudah ada 9.160 kepala keluarga yang terdampak. Dengan jumlah tersebut, kami Pemkab Sarolangun akan mengajukan bantuan ke Pemprov Jambi dan Pusat,” pungkas Yen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: