Pemkab Batanghari Salurkan 8.727 Paket Bantuan Pangan Untuk Korban Banjir

Pemkab Batanghari Salurkan 8.727 Paket Bantuan Pangan Untuk Korban Banjir

Pemkab Batanghari Salurkan 8.727 Paket Bantuan Pangan Untuk Korban Banjir-Pirdana Atrio-JambiTV

Jambitv.co, Batanghari - Pemkab Batanghari saat ini mulai menyalurkan bantuan pangan terhadap warga yang terdampak bencana banjir. Setidaknya hampir 9 ribu paket disalurkan kepada warga. Bantuan ini disalurkan secara bertahap disetiap kecamatan.

Setelah melakukan pendataan terhadap rumah maupun warga yang terdampak banjir di tujuh kecamatan. Pemerintah Kabupaten Batanghari saat ini mulai menyalurkan bantuan pangan terhadap warga yang terdampak. Untuk saat ini, sekitar 8.727 paket bantuan diklaim telah disalurkan.

BACA JUGA:182 Warga Batanghari Terjangkit Diare Dampak Bencana Banjir

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Batanghari Bebi Andihara mengatakan, ribuan paket bantuan pangan tersebut disalurkan secara bertahap. Dimana pada tahap pertama disalurkan sekitar 5.692 paket, dan kemudian disalurkan sekitar 3.035 paket. Dimana masing-masing paket, berisi beras, gula, kopi, minyak, teh, dan mie instan.

BACA JUGA:Banjir di Batanghari Rendam 16.950 Rumah Masyarakat di 64 Desa

“Bagian hulu Maro Sebo Ulu, Mersam di situ sekitar 3.035 paket. Itu kita sebar di beberapa desa, nanti disana untuk kebutuhan masyarakat khususnya pangannya. Sehari sebelumnya sudah ada juga kita salurkan sekitar 5000 paket untuk masyarakat. Saat ini kita juga masih menunggu paket-paket bantuan lainnya, sehingga semuanya tersalurkan sesuai dengan arahan Bupati,” ujar Bebi.

BACA JUGA:50 Orang Petugas TRC BPBD Batanghari Disiagakan Untuk Penanganan Banjir

Dari tujuh kecamatan yang terdampak bencana banjir di Kabupaten Batanghari. Bantuan paket pangan tersebut telah disalurkan ke sejumlah desa dan kelurahan di enam kecamatan. Diantaranya Maro Sebo Ulu, Mersam, Muara Tembesi, Maro Sebo Ilir, Pemayung, dan sebagian di Kecamatan Muara Bulian. Sedangkan Kecamatan Bathin 24, masih dalam proses pengemasan untuk disalurkan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: