Mobil Pengangkut Sembako Bantuan Korban Banjir Terguling di Jembatan Aur Duri II

Mobil Pengangkut Sembako Bantuan Korban Banjir Terguling di Jembatan Aur Duri II

Mobil Pengangkut Sembako Bantuan Korban Banjir Terguling di Jembatan Aur Duri II--

Jambitv.co, KotaJambi – Mobil double kabin bertuliskan Rescue Kemensos terguling di Jembatan Aur Duri II pada Rabu, 17 Januari 2024 sekitar pukul 14.00 wib. Mobil yang mengalami kecelakaan tunggal ini sedang mengangkut sembako untuk bantuan korban banjir, yang rencananya akan dibagikan ke masyarakat di Sijenjang dan Seberang Kota Jambi.

Dalam kecelakaan ini, mobil tersebut terlihat rusak cukup parah. Pasalnya mobil benar-benar terbalik dengan posisi ban menghadap ke langit.

Dari informasi saksi di lokasi, mobil tersebut ditumpangi 5 orang. Akibat kecelakaan ini, satu orang penumpang mengalami luka parah, 2 orang luka ringan dan 2 penumpang shok ringan. Semua penumpang langsung di evakuasi ke Rumah Sakit.

“Ngeri nian bang kejadiannyo. Ado 5 orang di dalam mobil tu, 1 orang luka parah,” ujar saksi yang melihat kejadian.

“Sudah dibawa ke rumah sakit bang penumpang mobilnyo,” sambungnya.

BACA JUGA:Kecelakaan Maut di Sekernan, 1 Sopir Tewas Dalam Tabrakan Truk CPO dan Minibus

Dari hasil penelusuran, truk yang terguling tersebut merupakan salah satu kendaraan yang mengikuti iring-iringan Gubernur Jambi. Untuk memberikan bantuan korban banjir di Kelurahan Sijenjang dan korban banjir di Seberang Kota Jambi.

Tampak sejumlah pejabat turut membantu evakuasi para korban dan membalikkan truk. Terlihat juga di lokasi kejadian beras berserakan di jalan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: