Kebakaran Rumah di Sungai Pulai, Rumah Suharto Hangus Terbakar Karena Korsleting Listrik

Kebakaran Rumah di Sungai Pulai, Rumah Suharto Hangus Terbakar Karena Korsleting Listrik

Kebakaran Rumah di Sungai Pulai, Rumah Suharto Hangus Terbakar Karena Korsleting Listrik-Pirdana Atrio-JambiTV

Jambitv.co, Batanghari Musibah kebakaran rumah di Sungai Pulai terjadi pada Selasa pagi, 16 Januari 2024. Satu unit rumah milik Suharto warga RT 09 Desa Sungai Pulai, kecamatan Muara Tembesi terbakar sekitar pukul 05.30 wib. 

Berdasarkan rilis data Bidang Penanggulangan Kebakaran, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Batanghari menyebutkan. Kobaran api diduga muncul akibat terjadinya korsleting listrik di rumah tersebut. 

BACA JUGA:Tabung Gas Bocor dan Korsleting Listrik Magic Com Memicu Kebakaran Rumah di Tanjung Pinang

Mendapat laporan adanya musibah tersebut, satu unit armada damkar beserta lima petugas pemadam dikerahkan ke lokasi kejadian. Api baru dapat dipadamkan setelah lebih kurang satu jam upaya pemadaman. Proses pemadaman juga dibantu oleh warga desa setempat. 

BACA JUGA:Kebakaran Lahan di Mudung Darat Area Bekas Persawahan, 1 Helikopter Diterjunkan Padamkan Api

 

Dilaporkan tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Hanya saja, korban mengalami  kerugian yang diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id