Tidak Ada Tindak Lanjut Terhadap PT SAS, Dewan Pertanyakan Kinerja Satpol PP
Tidak Ada Tindak Lanjut Terhadap PT SAS, Dewan Pertanyakan Kinerja Satpol PP-Agustri-Jambitv.disway.id
Jambitv.co, KotaJambi - Sementara KETUA KOMISI II DPRD Kota Jambi Junedi Singarimbun mengatakan, persoalan ini sebenarnya sudah ditangani Satpol PP Kota Jambi. Hanya saja Pol PP dinilai lamban dalam bekerja.
Ketua Komisi Dua DPRD Kota Jambi Junedi Singarimbun mengatakan, penyidik PPNS Satpol PP Kota Jambi lambat dalam menangani kasus pembangunan stockpile milik PT. SAS. Apa lagi kasus ini sudah berbulan bulan dan belum ada hasil yang dikeluarkan.
BACA JUGA:Isu Pembangunan Stockpile Batubara PT.SAS Akan Dilanjutkan Setelah Jabatan Fasha Berakhir Berhembus
Untuk itu melalui fungsi pengawasan, pihaknya selaku dewan tentu akan mengawal persoalan ini, sebab ini jelas melanggar dan juga mendapat penolakan dari masyarakat.
“Fungsi pengawasankan di anggota DPR, itu nanti juga ada di Komisi I dan di Komisi II. Ada dua komisi yang menyoroti ini, jadi ini harus ditegakkan. Juga tetap fungsi pengawasan berdasarkan peraturan daerah. Walaupun pergantian Walikota tetap dilakukan pengawasan oleh anggota dewan. Lambatnya progres ini, kita bingung juga karena hampir dua bulan prosesnya belum ada kepastian. Kalau memang ada kesalahan, PT tersebut ya diberi tahu ada kesalahannya. Kita harapkan ketegasan dari Satpol PP dan Pemerintah Kota Jambi.” kata Junedi Singarimbun, Ketua Komisi II DPRD Kota Jambi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: