5 Hektare Lahan di Desa Suka Maju Ludes Terbakar

5 Hektare Lahan di Desa Suka Maju Ludes Terbakar

5 Hektare Lahan di Desa Suka Maju Ludes Terbakar-yasri-Jambitv

Jambitv.co, Muarojambi - Sulitnya Medan dilokasi kebakaran serta kencangnya angin. Membuat api cepat merambat hingga membakar tak kurang dari 5 hektare lahan. Untuk perkebunan kelapa sawit milik Warga Desa Suka Maju Pada Kamis 14 September 2023. 

Petugas TNI, Polri serta Manggala Agni, langsung diterjunkan kelokasi kebakaran agar api karhutla tidak semakin meluas. Saat melakukan pemadaman petugas tidak dibantu dengan helikopter watter bombing, karena sedang melakukan pemadaman api karhutla di wilayah lain di Provinsi Jambi.

“Warga dari tadi sudah berjuang menggunakan mesin robin bagaimana kebakaran ini ditaklukkan tetapi karena medan sulit hingga sampaoi detik ini belum bisa, tapi kawan kawan manggala agni dan damkar sudah kita hubungi juga,” Kata Akp Taroni Zebua Kapolsek Mestong (14/9/23).

Hingga kamis malam api belum sepenuhnya padam, akibat keterbatasan sumber air diwilayah tersebut. Dan diketahui, lahan  tersebut  diduga sengaja dibakar oleh pemilik lahan tersebut karena untuk peluasan.

BACA JUGA:Sengaja Bakar Lahan, Ayah dan Anak di Muaro Jambi Diamankan Polisi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: