2 Pengaturan Smartphone Tidak Bisa Dinonaktifkan, Aman dari Pencurian dan Mudah Melacaknya

Selasa 21-11-2023,10:11 WIB
Editor : Ade Putra

Jambitv.co,  Jambi – Cara untuk mengamankan smartphone dari pencurian dan agar mudah melacaknya adalah dengan membuat pengaturan smartphone tidak bisa dinonaktifkan. Jika handphone kita terus menyala, maka fitur pencari dan pelacakannya dapat kita pantau dari jarak jauh. 

Saat smartphone hilang atau ketinggalan, kita sering kali panik dan langsung menelpon atau miscall. Namun masalahnya, bagaimana saat handphone kita berada dala kondisi mati atau sengaja dinonaktifkan.

BACA JUGA:Cara Menghilangkan Iklan di Smartphone Android Dengan 6 Langkah Mudah

Maka salah satu acara agar orang yang menemukan atau mencuri smartphone tidak bisa mengaktifkan mode Airplane atau mematikan daya. Sehingga kita masih bisa menghubungi atau melacak smartphone selagi masih aktif, yaitu dengan memanfaatkan fitur keamanan bawaan dari setiap smartphone kita. 

BACA JUGA:Awas Peretasan Handphone Lewat Bluetooth, Jangan Sembarangan Koneksi Bluetooth

Berikut cara memfungsikan 2 pengaturan smartphone agar tidak bisa dinonaktifkan

1. Masuk ke pengaturan

2. Lalu pada kolom searching klik Lock Screen

3. Lalu pilih Secure Lock Setting

4. Setelah muncul, masukkan password atau patern di smartphone kita

5. Lalu aktifkan 2 settingan Lock Instally & Lock Network and Securty

6. Lalu bisa di tes aktifkan airplane mode atau off daya apakah muncul password yang kita setting sebelumnya.

BACA JUGA:Waspada, 13 Modus Peretasan Handphone

Fitur ini akan sangat berguna jika smartphone kita di curi dan pencuri berniat mematikan daya agar tidak mudah untuk dilacak. Tentunya ini sangat membantu kita agar tetap tenang dalam beraktivitas sehari – hari. (Aldypratama)

Kategori :