BNNP Jambi Berhasil Amankan 56 Tersangka Sepanjang Januari - Oktober 2023

Sabtu 28-10-2023,09:43 WIB
Reporter : Rudiansyah
Editor : Suci Mahayanti

Jambitv.co, KotaJambi - Dalam kurun waktu Januari hingga Oktober 2023, 56 tersangka berhasil diamankan Badan Narkotika Nasional Provinsi Jambi. Dari puluhan tersangka ini, 6 orang diantaranya merupakan wanita. 

Badan Narkotika Nasional Provinsi Jambi (BNNP) berhasil mengungkap kasus narkotika sebanyak 35 kasus. 

BACA JUGA:Terkait Narkoba, Kabupaten Sarolangun Masih Duduki Posisi 2 Tertinggi

Pengungkapan ini dilakukan sejak bulan Januari hingga Oktober 2023. 

Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Jambi Brigjen Pol  Wisnu Handoko mengatakan, dari 35 kasus yang berhasil diungkap, tersangka yang berhasil diamankan sebanyak 56 orang, dengan rincian 50 orang laki-laki dan 6 orang tersangka wanita.

BACA JUGA:Polisi Tangkap Dua Kurir Narkoba Asal Aceh, Amankan Sabu 7 Kg Senilai Rp 9 Miliar

“Selama bulan Januari sampai dengan Oktober tahun 2023, kami berhasil melaksanakan mengungkapan kasus narkotika sebanyak total 35 kasus dengan tersangka laki - laki 50 orang dan tersangka perempuan 6 orang,” ungkap Kepala BNNP Jambi.

Wisnu menjelaskan, pengungkapan ini tentu berdasarkan hasil dari kerjasama, antara BNN Provinsi, BNN Kota hingga BNN Kabupaten Kota . 

Kategori :