Merosot!!! Cabai Merah Dan Rawit di Batanghari Mengalami Penurunan Harga
Harga Cabai Menurun Di Kabupaten Batanghari -Pirdana Atrio-Jambitv
BATANGHARI, JAMBITV.CO - Meski sempat mengalami kenaikan beberapa pekan lalu, namun saat ini harga cabai merah dan cabai rawit hijau di Kabupaten Batanghari terus mengalami penurunan. Kondisi ini lantaran semakin berkurangnya minat beli masyarakat di pasar tradisional.
Setelah sempat mengalami kenaikan yang cukup signifikan, namun dari hasil pantauan pihak Dinas Perdagangan, koperasi, usaha kecil, dan menengah Kabupaten Batanghari, harga kebutuhan bahan pokok pangan di pasar tradisional daerah setempat kini sudah semakin menurun. Penurunan harga ini terjadi pada komoditi cabai merah dan cabai rawit hijau.
BACA JUGA:Pasokan Cabai Melimpah di Sungai Penuh, Harga Cabai Merah Akhirnya Turun di Pasar Tanjung Bajure
Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Batanghari, Edi Sabara mengatakan, bahwa cabai merah dan cabai rawit hijau ini sebelumnya berada di kisaran harga 25 ribu rupiah per kilogram, namun kini terus menurun menjadi 18 ribu rupiah. Kondisi ini dipicu karena persediaan stok di kalangan pedagang yang melimpah, sedangkan daya beli masyarakat terus menurun.
“Hari ini, harga cabai terus menurun dari harga sebelumnya yang sempat di angka 25 ribu, namun sekarang menjadi 18 ribu. Kalau bawang dan lain-lain itu masih stabil, bisa dikatakan sama, namun ada sedikit kenaikan pada daging ayam,” ujar Edi Sabara.
BACA JUGA:Jelang Ramadhan 1445 H, Harga Cabai Berangsur Turun
Sementara itu, untuk harga komoditi pangan lainnya seperti bawang, gula pasir, dan beras, diklaim masih stabil. Hanya saja, untuk harga ayam potong yang sebelumnya berada di kisaran harga 25 sampai 26 ribu rupiah, kini justru naik menjadi 30 ribu rupiah per kilogram.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: