Puluhan Nakes Geruduk RSUD Ahmad Ripin Muaro Jambi, Ini Tuntutannya!

Puluhan Nakes Geruduk RSUD Ahmad Ripin Muaro Jambi, Ini Tuntutannya!

Puluhan Nakes Geruduk RSUD Ahmad Ripin Muaro Jambi, Ini Tuntutannya! -Yasri Nurhadi-JambiTV

MUARO JAMBI, JAMBITV.CO - Puluhan para tenaga kesehatan di Kabupaten Muaro Jambi pada Rabu (2/10), menggeruduk rumah sakit RSUD Ahmad Ripin. Para nakes tersebut menuntut persoalan penerimaan PPPK  di rumah sakit  itu sendiri. 

Wati salah satu nakes menyebut, para nakes kecewa dan sedih karena sudah lebih dari belasan bahkan puluhan tahun menjadi honor dan mengabdi. Akan tetapi formasi nakes hanya 9 orang. sementara formasi SMA hampir 50 orang. 

Mereka sangat kecewa dengan keputusan tersebut dan menilai management rumah sakit pilih kasih.

BACA JUGA:TENG! Pendaftaran Seleksi PPPK Kabupaten Muaro Jambi Resmi Dibuka. Ini Jadwalnya

“Kami semuanya maunya temen-temen para nakes ini diangkatlah jadi PPPK. Ya diperhatikan lah karena kami ini kan sudah 10 tahun keatas semua kalau nakes-nakes nya ini. Masa yang diusulkan tambah SMA nya yang masuk kesini. Seharusnya sih kalau rumah sakit itukan yang diutamakan nakes. Nakes ini kan garda terdepan kami sekarang. Sementara kami sekarang inikan yang ada formasi nya cuma 8 orang, sementara yang SMA 50 formasi dari Ahmad Rifin ini. Seharusnya kan rumah sakit sebesar ini nakes yang harus diutamakan.” ungkap Wati. 

Dalam unjuk rasa di depan gedung rumah sakit ini, mereka membentangkan spanduk dan karton, yang bertuliskan keluh kesah mereka. 

Seperti meminta menghargai nakes, kemudian mengeluhkan nasib yang tidak dipedulikan. Selain itu ada juga yang mempertanyakan hati nurani pimpinan RSUD Ahmad Ripin.

BACA JUGA:18 Orang PPPK Ajukan Izin Ikut Seleksi CPNS Tahun 2024, Jika Tidak Lolos Tetap Berstatus PPPK

Sementara itu, Direktur RSUD Ahmad Ripin Agus Subekti akhirnya angkat bicara dan akan menindak lanjuti apa yang menjadi keluhan nakes, terkait persoalan penerimaan formasi PPPK di rumah sakit tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: