Malangnya Bapak ini, Dari Tebo Hendak ke Sungai Bengkal, Eh Malah Nyasar ke Padang

Malangnya Bapak ini, Dari Tebo Hendak ke Sungai Bengkal, Eh Malah Nyasar ke Padang

Malangnya Bapak ini, Dari Tebo Hendak ke Sungai Bengkal, Eh Malah Nyasar ke Padang-Arief Rizal-JambiTV

Jambitv.co, Padang – Namanya Suwarno, pria usia 59 tahun yang mengendarai sepeda motor dari Kabupaten Tebo namun salah mengambil jalur. Suwarno pun akhirnya tersasar melewati Kabupaten Bungo dan ujung-ujungnya malah sampai ke Padang, (2/5/2024).

Suwarno pun tampak linglung saat berhenti tepat di tikungan Sitinjau Lauik, tikungan viral yang terkenal ekstrem di Padang. Warga setempat bertanya kepada Suwarno, namun dirinya tampak sangat terkejut karena ternyata sudah sampai di Provinsi Sumatera Barat

Suwarno sendiri merupakan tukang ojek asal Sungai Bengkal yang baru saja mengantarkan penumpang ke Rumah Sakit STS Tebo. Namun saat perjalanan pulang, Suwarno malah mengambil rute ke Bungo-Padang.

Warga yang berjaga di tikungan Sitinjau Lauik langsung menghampiri Suwarno dan memintanya putar arah karena sudah sangat jauh tersasar. Warga sempat memberikan uang Rp 100 ribu kepada Suwarno untuk modal mengisi minyak motornya. Kejadian ini juga viral di media sosial setelah di posting oleh akun @trucksumbar32.

BACA JUGA:Siap-siap! Pemprov Jambi Kembali Buka Penerimaan Beasiswa Dumisake S1 dan S3 Bulan ini, Segini Uangnya..

Kapolsek Tebo Ilir Iptu Winarno menjelaskan, Suwarno merupakan warga Tebo Ili, tepatnya Dusun gumuk, Desa Kemantan. Saat pihak kepolisian menghubungi keluarga, mereka mengaku sudah mengetahui dan melakukan penjemputan. Suwarno pun berhasil ditemukan keluarganya sekitar pukul 03.00 wib dinihari, 3 Mei 2024. Pihak keluarga menemukan Suwarno di Dhamasraya arah ke Jambi dan pada pukul 6 pagi, Suwarno akhirnya baru tiba di rumahnya.

“Benar ada warga kami dari Tebo Ilir nyasar ke Sumatera Barat. Alhamdulillah pagi tadi sekitar jam 3 sudah ditemukan dan jam 6 sudah berada di rumahnya di Tebo Ilir,” ujar Iptu Winarno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id