Jelang Mudik Lebaran, Terminal Alam Barajo Usulkan 190 Armada Akap
Jelang Mudik Lebaran, Terminal Alam Barajo Usulkan 190 Armada Akap-agustri-Jambitv
Jambitv.co, Kota Jambi - Terminal Alam Barajo Kota Jambi siap menyambut Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 1.445 Hijriah. Berbagai kesiapan di terminal mulai dilakukan secara bertahap.
Selain personel, Terminal Alam Barajo Kota Jambi juga mengajukan 190 unit armada Angkutan Kota Antar Provinsi atau AKAP ke pemerintah pusat. Bus tersebut nantinya akan disiagakan di terminal jelang puncak arus mudik lebaran.
Bus yang disiagakan untuk arus mudik nantinya harus layak pakai dan dilakukan pengecekan terlebih dahulu. Hal ini untuk menjamin keselamatan penumpang dan menghindari hal yang tak diinginkan.
BACA JUGA:Pemda Sarolangun Siapkan Rp 18,9 Miliar Untuk Pembayaran THR ASN dan PPPK
Kordinator Satuan Pelayanan Terminal Alam Barajo Kota Jambi Rahmad memperkirakan, arus mudik akan terjadi pada awal minggu bulan april 2024 atau lima hari jelang lebaran. Sementara untuk arus balik akan terjadi pada tanggal 15 april.
“Dari terminal kebarangkatan alam barajo kota jambi, setelah saya data itu ada sekitar 19 Kendaraan AKAP, dengan jumlah armada lebih kurang 190 kendaraan. Dikalikan tempat duduk itu sekitar 684 tempat duduk itu skrang yang sudah terdata dan sudah saya laporkan ke balai,” Kata Rahmad Kordinator Terminal Alam Barajo Kota Jambi.
Terminal Alam Barajo Kota Jambi sendiri menyiapkan berbagai jurusan antar provinsi. Diantaranya Jambi menuju ke Pulau Jawa, Palembang, Sumatera Barat dan jambi menuju Sumatera Utara.
BACA JUGA:Jelang Mudik Lebaran, Pengendara Yang Melintasi Tebo Diminta Waspada Daerah Rawan Laka Lantas
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambitv