Jelang Hari Pencoblosan, Warga Serbu Kantor Dinas Dukcapil

Jelang Hari Pencoblosan, Warga Serbu Kantor Dinas Dukcapil

Jelang Hari Pencoblosan, Warga Serbu Kantor Dinas Dukcapil -agustri-Jambitv

Jambitv.co, Kota Jambi - Mendekati Hari Pemungutan Suara Pemilu pada 14 februari 2024. Pusat layanan Kantor Kependudukan Pencatatan Sipil Dukcapil Kota Jambi membludak diserbu Warga. 

Masyarakat yang datang ke dukcapil banyak yang ingin melakukan perekaman maupun cetak kartu tanda penduduk atau ktp. Ratusan orang harus menunggu lama dan duduk diluar untuk cetak KTP atau mengubah data kependudukan. Kebanyakan dari mereka melakukan cetak ulang ktp karena hilang.

BACA JUGA:100 TPS Rawan Banjir, Kapolres Minta KPU Siapkan Perahu Untuk Personel

Salah satu warga Kota Jambi Siti Aisyah mengatakan, dirinya sudah antrean selama tiga jam untuk cetak ulang ktp. Ini akan digunakan untuk syarat saat melakukan pencoblosan pemilu di tempat pemungutan suara.

“Bikin ktp lah, (ktp) untuk pemilu an ni lah. (nunggu) dari jam 8,” Kata Siti Aisyah Warga Kota Jambi.  

Meski demikian, Dinas Dukcapil Kota Jambi memastikan kondisi blanko cetak k-t-p masih cukup. Saat ini tersedia 5 ribu 700 blanko yang masih tersedia.

BACA JUGA:Disdukcapil Muaro Jambi Dapat Tambahan 4.000 Keping Blangko KTP-El

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv