Dampak Banjir, Harga Cabai Merah di Pasar Tanjung Bajure Kembali Naik
Dampak Banjir, Harga Cabai Merah di Pasar Tanjung Bajure Kembali Naik -dewi-Jambitv
Jambitv.co, Sungai Penuh - Harga sejumlah kebutuhan pokok seperti Cabai Merah di Pasar Tradisional Tanjung Bajure Kota Sungai Penuh terpantau mengalami kenaikan. Sebelumnya cabai merah dijual dengan harga Rp 40 ribu perkilogram, namun kini naik menjadi Rp 48 ribu Perkilogram
Kenaikan harga cabai merah sudah berlangsung sejak satu pekan yang lalu. Naiknya harga cabai merah dipicu oleh kurangnya pasokan dari petani. Akibat banyak petani yang mengalami gagal panen akibat terdampak banjir.
“Kadang Dak stabil cabai, kadang naik kan kadang turun, minggu kemarin masih Rp 40,” Kata Linda Pedagang.
BACA JUGA:Harga Cabai di Sarolangun Tak Kunjung Normal, Masih Diangka Rp 70 Ribu/Kg
Linda juga mengatakan, meski harga cabai merah mengalami kenaikan, namun berbeda dengan bawang merah. Yang justru mengalami penurunan harga, untuk harga bawang merah Sebelumnya dijual dengan harga Rp 28 Ribu Perkilogram kini turun menjadi 20 ribu perkilogram.
Meski terjadi kenaikan harga disejumlah kebutuhan pokok, namun diakui oleh pedagang untuk daya beli masyarakat masih relatif stabil.
BACA JUGA:Harga Cabai Merah di Sarolangun Rp 70 Ribu/Kg, Pedagang Minta Pemda Cari Solusi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambitv