23 Warga Batanghari Bekerja Sebagai TKI, Paling Banyak di Malaysia

23 Warga Batanghari Bekerja Sebagai TKI, Paling Banyak di Malaysia

23 Warga Batanghari Bekerja Sebagai TKI, Paling Banyak di Malaysia-Pirdana-Jambitv

Jambitv.co, Batanghari - Puluhan warga di Kabupaten Batanghari terdata sebagai Tenaga Kerja Indonesia atau TKI. Menurut Disnakerin Daerah Batanghari, puluhan pekerja migran ini berasal dari enam kecamatan dan bekerja di berbagai negara.

Pemerintah Kabupaten Batanghari, saat ini tengah melakukan pendataan terhadap warga yang bekerja diluar negeri. Dan tercatat sebagai pekerja migran indonesia. Bahkan berdasarkan data sementara, sedikitnya ada sekitar 23 orang yang terdata bekerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia atau TKI.

BACA JUGA:1.325 Warga di Batanghari Masih Mencari Kerja

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Batanghari Muhammad Ridwan Noor mengatakan. Para pekerja tersebut terdiri dari 18 orang laki-laki dan 5 orang perempuan. 

Mereka diketahui bekerja dibeberapa negara dan mayoritas bekerja di Malaysia sebanyak 8 orang. Dan Germany sebanyak empat orang, sedangkan sisanya bekerja di Singapura, Hongkong, Arab Saudi/ Guinea, Korea Selatan, Spanyol, Taiwan dan Jepang.

BACA JUGA:Angka Pengangguran 2023 di Tebo Bertambah 200 Orang

“Ada yang ke jerman, yang ke jepang, yang ke jerman dan jepang ini dia sekolah sekalian magang. Ada program dari kementerian tenaga kerja untuk magang ke jepang. Dan alhamdulillah Kabupaten Batanghari ada yang ikut sekolah ke jepang magang ke jepang. Kemudian kalau yang bekerja di malaysia ini ada beberapa orang yang bekerja di industri dan ada yang sektor perkebunan,” Kata M. Ridwan Noor Kepala Disnakerin Batanghari.

Para pekerja tersebut, terdata berdomisili di Enam Kecamatan dari Delapan Kecamatan yang ada di Kabupaten Batanghari. Dan mayoritas berasal dari Kecamatan Muara Bulian dan Muara Tembesi. Sementara dari total pekerja migran indonesia tersebut, muhammad ridwan noor mengaku ada beberapa orang yang diketahui berangkat keluar negeri untuk belajar sambil bekerja.

BACA JUGA:Angka Pengangguran Masih Tinggi, Pemkab Sarolangun Akan Kirim ke Luar Negeri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv