Waspada Banjir dan Angin Puting Beliung di Bungo, Peralihan Musim Penghujan

Waspada Banjir dan Angin Puting Beliung di Bungo, Peralihan Musim Penghujan

Waspada Banjir dan Angin Puting Beliung di Bungo, Peralihan Musim Penghujan-Arief Rizal-JambiTV

Jambitv.co, Bungo – Memasuki masa peralihan musim kemarau ke musim penghujan, waspada banjir dan angin puting beliung di Bungo. Berdasarkan prediksi Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jambi, bulan November ini merupakan bulan peralihan musim.

PLH Kepala Kesbangpol Bungo dan BPBD Kabupaten Bungo, Zainadi mengatakan angin Puting Beliung memang belum ada laporan terjadi. Hanya saja, hujan disertai angin kencang sempat merusak merusak sejumlah tribun sepak bola di Kecamatan Jujuhan. 

“Kita siap-siap banjir dan juga hujan disertai angin kencang yang bisa membahayakan warga dalam beraktifitas. Dampak angin puting beliung belum ada sampai saat ini,” ujar Zainadi, PLH Kaban BPBD dan Kesbangpol Bungo. 

BACA JUGA:Memasuki Musim Penghujan, Warga Merangin Diminta Waspada Banjir dan Longsor

Zainadi menghimbau agar masyarakat dapat lebih waspada di tengah peralihan musim yang terjadi. Khususnya di daerah rawan terjadinya banjir dan angin puting beliung. Surat peringatan akan diberikan kepada masyarakat melalui kecamatannya masing-masing, agar lebih waspada. 

Data dari BPBD Kabupaten Bungo, ada 4 sungai besar yang sering mengalami banjir akibat peralihan musim ini. Seperti Sungai Batang Bungo, Sungai Batang Tebo, Sungai Jujuhan dan sungai Pelepat. Peningkatan debit sungai sudah mulai terasa, baik dari masing-masing anak sungai maupun dari sungai Batanghari  yang sudah mulai dalam. 

“Kalau pemetaan daerah rawan itu yang langsung berbatasan dengan aliran sungai. Seperti di kita itu ada 4 sungai yang besar, yaitu Sungai Batang Tebo, Sungai Batang Bungo, Sungai Batang Pelepat dan Sungai Batang Jujuhan. Kepada masyarakat yang berada di daerah aliran sungai agar lebih berwaspada,” pungkas Zainadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jambitv.disway.id