Pendaftar PPPK Disabilitas di Sarolangun Masih Sepi
Pendaftar PPPK Disabilitas di Sarolangun Masih Sepi-Surya Abadi-Jambitv.disway.id
Jambitv.co, Sarolangun - Di hari terakhir pendaftaran PPPK, Kuota disabilitas untuk PPPK Sarolangun baru ada 2 pendaftar, sementara yang tersedia ada belasan kuota.
Penerimaan pegawai PPPK di Kabupaten Sarolangun, hari Senin (9/10) merupakan batas akhir pendafataran. Namun masih ada kuota yang belum semuanya terpenuhi. Seperti kuota disabilitas yang disediakan sebanyak 15 formasi, sementara hingga di detik detik berakhirnya pendaftaran, baru ada dua orang yang mendaftar .
Kemudian untuk formasi lainnya dari total 1.786 formasi yang dibuka oleh pemerintah, jumlah pendaftar sudah mencapai 2.609 orang, dengan rincian formasi Nakes sebanyak 736 Pelamar, formasi Guru 1.207 pelamar dan formasi teknis lainnya 666 orang pelamar. Data tersebut merupakan data per 9 Oktober pukul 12 siang .
“Ada formasi khusus dan terbagi bagi, ada beberapa jumlahnya. Segeralah mendaftar, itu peluang untuk adik adik TKD yang sudah mengabdi lama di pemerintah Kabupaten Sarolangun. Sayang kalau kesempatan itu tidak dimanfaatkan. Pemerintah sudah membuka peluang dan pintu selebar lebarnya banyak loh 1.786 itu jadi sangat sayang kalau tidak dimanfaatkan.” tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: