Kualitas Udara di Sarolangun Sudah Tidak Sehat

Kualitas Udara di Sarolangun Sudah Tidak Sehat

Kualitas Udara di Sarolangun Sudah Tidak Sehat-Surya Abadi-Jambitv.disway.id

Jambitv.co, Sarolangun - Dampak dari kabut asap yang terjadi di Kabupaten Sarolangun, membuat kualitas udara kian memburuk. 

Kepala DLH Sarolangun Kurniawan mengatakan, berdasarkan hasil uji Laboratorium, melalui alat pengukur yang ditempatkan di empat titik, mulai dari wilayah Perkantoran, Koramil Sarolangun, kelurahan Aurgading dan wilayah Laman Besamo Sarolangun, menunjukkan indeks standar pencemaran udara di Sarolangun saat ini berada dalam kategori tidak sehat. Karena masing-masing titik memiliki indeks mulai dari, 101, 47, 122,94, 105, 68 dan 131, 57.

“Kalau kondisi terakhir indeks kualitas udara di kabupaten Sarolangun tidak sehat. Jadi beberapa titik kami lakukan pengujian tes udara, mulai dari Wilayah Perkantoran, Koramil Sarolangun, kelurahan Aurgading dan Wilayah laman besamo Sarolangun, itu kami lakukan pengujian tes udara tidak sehat, kualitasnya di atas ambang batas.” jelasnya.

Selain kabut asap yang semakin menebal beberapa hari terakhir, musim kemarau panjang juga menyebabkan timbulnya debu. Akibat aktifitas kendaraan dan terbawa angin, sehingga menambah parah keadaan dan semakin membahayakan kesehatan masyarakat.

Saat ini masyarakat diminta mengurangi kegiatan di luar ruangan, untuk menghindari paparan kabut asap secara langsung, jika memang melakukan aktifitas di luar ruangan, masyarakat diminta tetap menggunakan masker.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: