Muara Bulian dan Muara Tembesi Jadi Titik Kawasan Kumuh di Kabupaten Batanghari
kawasan kumuh di kabupaten Batanghari-Pirdana Atrio-Jambitv.disway.co
Jambitv.co, Batanghari - Berdasarkan hasil pemetaan Dinas Perkim Kabupaten Batanghari, Kecamatan Muara Bulian dan Muara Tembesi, menjadi titik yang masuk kategori kawasan kumuh.
Untuk mengurangi luasan kawasan kumuh, berbagai program diluncurkan oleh pemerintah daerah .
Dari delapan kecamatan yang tersebar di Kabupaten Batanghari, Kecamatan Muara Bulian dan Muara Tembesi saat ini menjadi wilayah yang dianggap masuk dalam kategori kawasan kumuh.
Kondisi ini berdasarkan hasil pemetaan dan pemantauan pihak Dinas Perumahan Dan Kawasan Permukiman Batanghari.
Kadis Perkim Batanghari A. Shomad mengatakan, kedua kecamatan tersebut masuk ke dalam kategori kawasan kumuh di lingkungan warga. Hal ini dipicu karena letak geografis wilayah mayoritas berada di sepanjang daerah aliran sungai Batanghari.
Sementara enam kecamatan lainnya, di klaim dalam kategori aman dan terkendali.
“Data terakhir yang kami rangkum, untuk kawasan kumuh di Kabupaten Batanghari ini ada dua kecamatan khususnya di Muara Bulian dan Kecamatan Muara Tembesi. Dimana sebagian besar dua kawasan tersebut berada di pinggiran sungai. Seperti yang kita lihat di kawasan Muara Bulian itu tepatnya di kawasan Orang Kayo Hitam boleh dikatakan 80 persen itu pinggiran sungai,” kata Kadis Perkim Batanghari.
Untuk mencegah atau mengurangi meluasnya kawasan kumuh ini. Salah satunya mengupayakan relokasi terhadap warga, serta berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Provinsi Jambi maupun Pemerintah Pusat, agar tersentuh program yang dicanangkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: