Sekda Provinsi Jambi Hadiri Upacara dalam Memperingati Hari Kesehatan Nasional Ke-61
Sekda Provinsi Jambi Hadiri Upacara dalam Memperingati Hari Kesehatan Nasional Ke-61-Arfani-Jambi TV
KOTAJAMBI, JAMBITV.CO - Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman menghadiri sekaligus menjadi inspektur upacara dalam memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-61, dengan tema generasi sehat masa depan sehat, yang diselenggarakan langsung di halaman kantor Dinas Kesehatan Provinsi Jambi pada 18 November 2025. Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Ike Silviana, Kepala BKKBN Provinsi Jambi, dan para Instansi Kesehatan Lingkup Pemerintah Provinsi Jambi, serta Kepala Dinas Kesehatan kab,kota. Dalam kesempatan ini juga Sudirman bersama Dokter Ike Silviana memberikan penghargaan, kepada instansi dan insan kesehatan yang telah berprestasi pada berbagai kategori lomba.
Dalam sambutan menteri kesehatan yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Sudirman, mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh insan kesehatan Indonesia, yang dengan dedikasi tinggi telah menjaga nyawa, menebar harapan, dan menegakkan martabat bangsa. Sekda mengajak untuk jadikan Hari Kesehatan Nasional ke-61 ini, sebagai momentum untuk memperkuat, menumbuhkan optimisme, dan melanjutkan transformasi kesehatan Indonesia. Dan membangun kesehatan dimulai dari diri sendiri, keluarga, masyarakat di tingkat desa, dan kabupaten,kota hingga seluruh indonesia, demi menyongsong tercapainya Indonesia emas 2045.
BACA JUGA:Siloam Symposium Day 2025, Siloam Hospitals Jambi Update Layanan Kesehatan
“Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Kesehatan menyelenggarakan APEL Hari Kesehatan Nasional ke-61, kita sudah membacakan sambutan Menteri Kesehatan, karena banyak prestasi yang sudah kita raih dan upayakan dalam pencapaian 2045 sebagai visi presiden, Indonesia sehat 2045. Kami juga berharap agar potensi sumber daya manusia menjadi masyarakat yang sehat dan berkualitas,” ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: