Pj Bupati Raden Najmi Tinjau Kerusakan Rumah Warga, Beri Dukungan Langsung di Lokasi

Jumat 01-11-2024,11:06 WIB
Reporter : Yasri Nurhadi
Editor : Suci Mahayanti

MUAROJAMBI, JAMBITV.CO- Pasca terjadinya musibah angin puting beliung yang merusak sejumlah rumah warga di Muaro Jambi, PJ Bupati Raden Najmi langsung meninjau kondisi warga. 

PJ Bupati Muaro Jambi Raden Najmi didampingi Sekda Muaro Jambi Budhi Hartono dan sejumlah OPD, pada Kamis siang mengunjungi sejumlah rumah warga di Desa Rukam Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi yang mengalami kerusakan akibat diterjang angin puting beliung yang disertai hujan lebat. Terlihat PJ Bupati Raden Najmi mengecek satu persatu rumah warga yang mengalami kerusakan. 

BACA JUGA:Angin Puting Beliung Rusak 7 Rumah Warga di Taman Rajo

Pemkab Muaro Jambi pun akan segera memberikan bantuan berupa material bangunan yang dibutuhkan, untuk warga yang terkena musibah.

PJ Bupati Raden Najmi mengungkapkan rasa prihatinnya atas musibah yang melanda warganya. Dirinya pun berharap bantuan yang akan diberikan nantinya dapat meringankan beban warga.

Kategori :