Edi Purwanto Panaskan Mesin DPC Kota Jambi Hadapi Pemilu 2024.

Rabu 15-11-2023,19:57 WIB
Reporter : Agustri
Editor : Agustri

Jambitv.co - Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto membuka rapat kerja cabang (Rakercab) Kota Jambi beberapa waktu lalu. Rakercab yang dilakukan di Kantor DPD PDIP Jambi ini sebagai evaluasi kerja-kerja cabang selama ini.

 

Pada kesempatan ini, Edi Purwanto meminta kepada seluruh kader untuk terus turun ke bawah dan melakukan konsolidasi. Edi Purwanto menyebut bahwa pergerakan untuk hattrick di Pemilu 2024 sudah bergulir dan saat ini terus digerakkan.

 

"Iya kita melakukan Rakercab di Kota Jambi dan saya meminta untuk semua kader turun kebawah untuk menuju hattrick 2024 yakni memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud sebagai presiden dan memenangkan Pilleg 2024,"ujarnya.

 

"Pergerakan mesin partai sudah dilakukan dan saat ini terus kita lakukan, maka kita terus memperkuat satu barisan, agar semua kader, hingga relawan tetap solid bersama PDIP,"tambahnya.

 

BACA JUGA:Ketua DPRD Jambi Edi Purwanto Ambil Sumpah Janji PAW Ismed dan Andarno

 

BACA JUGA:Dampak Kabut Asap, Edi Purwanto Minta Disdik dan Dinkes Jambi Koordinasi Terkait Kesehatan Masyarakat

 

Sementara itu, pada kesempatan ini juga dikatakan oleh Edi Purwanto bahwa Rakercab dilakukan sebagai bahan evaluasi untuk program-program kerja yang lama dan telah dilakukan serta merumuskan program yang baru. Disisi lain, Rakercab ini juga mengingatkan soal konsolidasi lima mantap partai.

 

"Saya juga mengingatkan kepada seluruh kader untuk melakukan konsolidasi lim mantap partai yakni Mantap Ideologi, Mantap Kader, Mantap Organisasi, Mantap Program dan Mantap Sumber Daya,"ungkapnya.

 

"Semua harus bergerak, semua harus semangat gotong royong, turun kebawah. Ketika ini semua kita lakukan, maka akan kita sambut hattrick di 2024,merdeka!,"pungkasnya.

 

Kategori :