Sekda Sudirman Buka Resmi Rakerprov Koni Provinsi Jambi 2023

Jumat 06-10-2023,15:15 WIB
Reporter : Agustri
Editor : Suci Mahayanti

Jambitv.co, KotaJambi - Komite Olahraga Nasional Indonesia KONI Provinsi Jambi menggelar rapat kerja Provinsi dan dibuka langsung oleh Sekda Provinsi Jambi Sudirman. Rakerprov yang digelar selama 2 hari ini, diharapkan melahirkan program berkualitas dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga Provinsi Jambi.

Rakerprov Koni Provinsi Jambi 2023 ini di gelar di salah satu hotel di Pasar Kota Jambi. Rapat kerja yang juga dihadiri oleh Wakil Ketua Umum Koni Pusat Mayjen Tni Sudarmo, dibuka langsung oleh Sekda Provinsi Jambi Sudirman.

Dalam sambutannya, Ketua KONI Provinsi Jambi Budi Setiawan mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi, pengurus KONI kabupaten/kota dan pengurus cabang olahraga yang telah mendukung dan mensupport untuk olahraga di Jambi.

Budi juga berharap, rapat kerja yang digelar selama 2 hari ini nantinya menghasilkan, program nyata dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga, terutama dalam menghadapi PON Aceh Sumut tahun depan.

“Kami KONI Provinsi Jambi beserta KONI se provinsi Jambi dan seluruh para ketua Pemcap, Pemprov se provinsi Jambi ya mudah-mudahan dengan Rakerprov KONI Provinsi Jambi kita bisa menghasilkan program-program terbaik buat olahraga terkhusus buat prestasi di Provinsi Jambi.” Ujar Budi Setiawan. Ketua Koni Provinsi Jambi

Sementara itu Wakil Ketua Umum Koni Pusat Mayjen Tni Prunawirawan Sudarmo sangat mengapresiasi atas terselenggaranya Rakerprov KONI Jambi tahun 2023 ini, dibawah kepemimpinan Budi dianggap mampu menumbuhkan prestasi olahraga Jambi.

“Jadi waktu pelaksanaan raker itu juga sudah mendekati ke pelaksanaan PON. Wacana Porwil maka kita berharap dalam peraker ini bisa duduk bersama menetapkan program-program yang dilaksanakan agar prolehan prestasi di Porwil maupun di PON nanti bisa lebih baik dari pada sebelumnya.” Pungkasnya. 

 

Kategori :