Keluar Dari Ruang Pemeriksaan KPK di Polda Jambi, Pria Ini Mengaku Kembalikan Uang Rp 190 Juta

Selasa 01-08-2023,18:21 WIB
Reporter : Rudiansyah
Editor : Bahtiar AB

Jambitv.co, Kotajambi - Penyidik Komisi Pembertantasan Korupsi, melakukan pemeriksaan kepada seorang pria yang tidak diketahui identitasnya di Polda Jambi. Saat keluar dari ruangan, pria misterius tersebut mengaku hanya mengembalikan uang sebesar Rp 190 Juta.

Pemeriksaan oleh penyidik Komisi Pemberatasan Korupsi atau KPK yang menggunakan ruangan di Polda Jambi ini. Berlangsung pada selasa siang 1 Agustus 2023. Dalam pemeriksaannya KPK memeriksa salah seorang pria yang tidak diketahui identitasnya.

Saat pria berpeci karet tersebut keluar dari ruangan pemeriksaan KPK, sejumlah awak media mencoba menanyakan terkait pemeriksaan itu. Dan pria tersebut mengaku hanya mengantar atau mengembalikan uang sejumlah Rp 190 Juta. Tetapi pria ini tidak mau banyak bicara. Saat ditanya itu uang apa dan terkait kasus apa, dirinya hanya menegaskan hanya mengantarkan saja.

“Hanya mengantar resu pengembalian uang Rp 190 Juta. bukan apa apa, saya ini hanya mengantar,” Ungkap Pria berbaju kemeja putih.

Sementara itu, saat ditanyai perwakilan dari siapa, pria ini tetap bungkam dan tidak mau memberikan informasi yang banyak terkait pengantaran uang tersebut. Hingga berita ini dimuat belum ada keterangan resmi dari KPK. Terkait kegiatan pemeriksaan yang dilakukan di Mapolda Jambi.

Kategori :