TANJABTIMUR, JAMBITV.CO - Hampir 12 jam kemacetan panjang terjadi di Jalan Lintas Provinsi, di Desa Siau Dalam, Parit Tujuh, Kecamatan Muara Sabak Timur. Kemacetan ini terjadi akibat kondisi jalan yang rusak parah, sehingga ratusan kendaraan terpaksa terhenti dan tidak dapat melintas.
Beginilah kondisi terkini Jalan Lintas Provinsi di Desa Siau Dalam, terlihat lumpuh total. Ratusan mobil terjebak macet karena jalan rusak parah, ditambah dengan kondisi hujan yang terus mengguyur wilayah setempat. BACA JUGA:Adu Kambing Truk Canter vs Fuso di Tebo, Satu Tewas dan Lalu Lintas Macet Total Selama beberapa hari terakhir memperparah kerusakan jalan. Sejumlah petugas dari Satlantas, Dishub, hingga anggota DPRD Provinsi Jambi, Yudi Hariyanto, turun tangan membantu pengendara agar dapat melalui titik-titik kerusakan tersebut. Kasat Lantas Tanjab Timur, IPTU Meiselin mengungkapkan, bahwa kemacetan baru dapat teratasi setelah lebih dari 12 jam. Terdapat sedikitnya sebelas titik lobang dalam, yang membuat kendaraan harus melintas secara bergantian dan ekstra hati-hati. BACA JUGA:Satlantas Muaro Jambi Tertibkan Kendaraan Antri Solar yang Timbulkan Kemacetan “Berdasarkan pantuan dan laporan dari masyarakat, beberapa hari ini ada kemacetan di daerah SH 10 sampai dengan Sio Dalam. Di wilayah SH 10 kemarin, sudah ada yang dikerjakan, hari ini dikerjakan di satu titik kemacetan di sini. Ada 11 lobang besar, yang mengakibatkan kendaraan harus bergantian melewati jalan, dan mengakibatkan kemacetan.” Ujar IPTU Meiselin. Sementara itu, salah seorang warga, Hariyadi Sutrisno, menyampaikan harapan besarnya kepada Pemerintah Provinsi dan Daerah, untuk segera melakukan perbaikan total. Menurutnya, jika tidak segera ditangani, kemacetan parah seperti ini sangat berpeluang terjadi kembali. BACA JUGA:Proyek Drainase Talang Banjar Diminta Lebih Berkoordinasi Agar Tak Menimbulkan Kemacetan “Saya dari Rantau Rasa mau menuju Jambi tujuan nya berbelanja, tetapi terkena antrian jalan. Memang jalan di sekitar sini hancur, dan harapannya bisa segera diperbaiki. Saya sudah menunggu dari jam 6 pagi tadi sampai dengan jam 12 siang ini masih tetap macet dan belum bisa dilewati. Untuk pemerintah, saya berharap agar jalan ini bisa segera diperbaiki.” Ujar Hariyadi.Jalan Rusak Sebabkan Ratusan Kendaraan Terjebak Macet
Jumat 21-11-2025,12:57 WIB
Reporter : Wahyu
Editor : Suci Mahayanti
Kategori :
Terkait
Jumat 21-11-2025,12:57 WIB
Jalan Rusak Sebabkan Ratusan Kendaraan Terjebak Macet
Jumat 21-11-2025,12:47 WIB
Berantas Peti Tim Zero Grebek 3 Peti Di Belakang PT. Jambi Waras
Jumat 21-11-2025,12:39 WIB
Program MBG Di SDN 09 Kota Jambi Dihentikan Sementara
Kamis 20-11-2025,13:53 WIB
Penggerebekan di Tengah Kebun Sawit, Tiga Pengedar Sabu Dibekuk Polis
Kamis 20-11-2025,13:48 WIB
Kasus Tabrak Lari Petugas Jembatan Timbang Terungkap, Pelaku dan Mobil Box Diamankan
Terpopuler
Kamis 20-11-2025,21:43 WIB
Ketua BAZNAS Kota Jambi Dr. Muhammad Padli, Sosok Akademisi Yang Lahir Dari Pesantren, Ini Profilnya!!!
Kamis 20-11-2025,21:18 WIB
Pidato Elegan Ketua BAZNAS Kota Jambi: Zakat sebagai 'Ladang Jihad' Melawan Kemiskinan Struktural
Kamis 20-11-2025,20:26 WIB
Tenaga Ahli Gubernur Jambi Jangan Melampaui Kewenangan
Jumat 21-11-2025,12:12 WIB
Kasus Pembunuhan, Tersangka Dilimpahkan Ke Kejari Tebo
Jumat 21-11-2025,12:15 WIB
Dugaan Korupsi Pasar Tanjung Bungur, JPU Kejari Tebo Kumpulkan Fakta Persidangan
Terkini
Jumat 21-11-2025,13:58 WIB
KOMISI IV DPRD Dukung Penuh Aparat Dalam Penuntasan Kasus Korupsi DAK
Jumat 21-11-2025,13:54 WIB
Tower Telkomsel di Kenali Asam Bawah Roboh dan Timpa Tiang Listrik PLN
Jumat 21-11-2025,13:53 WIB
Anggaran Pembangunan Jalan Jepang di Seberang Kota Jambi Bertambah Rp 5 Milyar
Jumat 21-11-2025,13:33 WIB
Museum Siginjei Jambi Menyimpan Koleksi Arca Bhairawa, Masterpiece yang Melambangkan Sebuah Kekuasaan
Jumat 21-11-2025,13:16 WIB