Sanak Keluarga Sambut Kedatangan Ratusan Jemaah Haji Batanghari

Rabu 26-07-2023,09:01 WIB
Reporter : Bahtiar AB
Editor : Bahtiar AB

Jambitv.co, Batanghari -  Sebanyak 138 orang Jemaah Haji asal Kabupaten Batanghari Senin Sore 24 Juli 2023 tiba di Muara Bulian. Kedatangan mereka di serambi Rumah Dinas Bupati ini, disambut langsung oleh Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar, bersama unsur Forkopimda, serta para pejabat di lingkup Pemerintah Daerah setempat.

Tak hanya itu, kedatangan seluruh jemaah asal Bumi Serentak Bak Regam ini, juga disambut suka cita oleh sanak keluarga mereka yang telah menunggu sejak siang hari. Para jemaah ini diketahui bertolak dari Asrama Haji Provinsi Jambi menuju Muara Bulian menggunakan tiga unit bus.

Dalam sambutannya, wakil bupati bakhtiar mengaku turut bahagia saat menyambut seluruh jemaah. Wakil bupati juga mengajak seluruh jemaah untuk bersyukur kepada Allah SWT, sebab bisa pulang dalam kondisi selamat dengan jumlah yang lengkap. 

“Tentunya sudah 40 hari lebih kita kemarin diberangkatkan pak bupati, kita melaksanakan ibadah haji. Kita tahu bahwa pelaksanaan Ibadah Haji ini perlu tenaga pikiran dan kesempurnaan dari pada kita semua. Alhamdulillah berkat kesabaran kita semua dan kemudian kerjasama antar jemaah haji ini. Sehingga kita melaksanakan ibadah dengan sempurna,” kata Bakhtiar Wabup Batanghari.  

Wabup juga mendo’akan agar seluruh do’a yang telah dipanjatkan jama’ah saat menjalani Ibadah Haji. Di ijabah oleh Allah SWT, serta mendapat predikat haji yang Mabrur dan Mabruroh.

Kategori :