4 Hektar Lahan Terbakar di Dendang Tanjabtim, Pemprov Dorong Dilakukan Hujan Buatan
4 Hektar Lahan Terbakar di Dendang Tanjabtim, Pemprov Dorong Dilakukan Hujan Buatan-Nurpehatul Jannah-JambiTV
Jambitv.co, Jambi – Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) mulai terjadi di sejumlah wilayah di Provinsi Jambi. Salah satunya di kecamatan Dendang, kabupaten Tanjung Jabung Timur. Dimana sudah ada 4 hektar lahan yang terbakar.
Mengantisipasi semakin meluasnya Karhutla, Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, Sudirman mengatakan, bahwa Pemerintah Provinsi Jambi akan mendorong untuk segera dilakukan hujan buatan dengan Teknologi Modifikasi Cuaca. Selain itu juga akan dilakukan rapat bersama seluruh pihak terkait untuk dilakukan apel siaga Darurat Karhutla Provinsi Jambi tahun 2024.
BACA JUGA:3 Kecamatan di Kabupaten Sarolangun Jadi Fokus Penanganan Karhutla
Selain itu untuk langkah antisipasi secara menyeluruh, Sekda Sudirman mengatakan bahwa saat ini telah ditetapkan status Siaga Darurat. Dengan penetapan status siaga Karhutla ini, maka otomatis akan mengalir anggaran untuk langkah-langkah pencegahan.
BACA JUGA:Antisipasi Karhutla, 500 Personel Gabungan Disiagakan
“19 Juli – 31 Oktober status Siaga Darurat Karhutla, itu sudah ditetapkan dalam rapat bersama. Ada 2 kabupaten yang sudah menetapkan status Siaga Darurat Karhutla ini, Tanjabtim sama Muaro Jambi. Dalam rapat juga muncul lagi Tebo dan Bungo. Kita minta daerah-daerah segera tetapkan statusnya, karena ketika ada penetapan status siaga darurat maka akan mempermudah penggunaan anggaran. Jadi upaya yang dikedepankan adalah upaya pencegahan,” ujar Sekda Sudirman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambitv.disway.id