Satu Orang CJH Tambahan Asal Jambi Batal Berangkat
Kota Jambi - Satu Orang CJH tambahan asal Jambi batal berangkat ke Tanah Suci. Hal ini di sampaikan oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Jambi, Zoztafia saat melepas keberangkatan 163 CJH, Jumat (23/6/2023). "Satu Orang CJH tambahan asal Jambi batal berangkat. Dari sebelumnya berjumlah 164 orang menjadi 163 orang CJH," pungkasnya. Menurut Zoztafia, seharusnya jumlah jemaah dalam kloter ini sebanyak 160 orang di tambah petugas 4 orang. Namun, ada satu jemaah batal berangkat karena mengalami serangan stroke. Jemaah yang tertunda keberangkatannya tersebut bernama Kasim Murat Ahmad yang dari Kabupaten Kerinci. "Ini merupakan kloter terakhir BTH, dan kita sudah menerima mereka di Asrama Haji dan telah di serahkan dari panitia Haji kabupaten/ kota kepada panitia Provinsi," ujarnya. Di tambahkannya, pada Kloter BTH 34 ini seluruh jemaahnya berasal dari 11 kabupaten/kota se Provinsi Jambi. Selain itu, jemaah kloter ini juga di berangkatkan dari Batam menuju Jeddah Arab Saudi menggunakan pesawat Garuda. Dimana kloter-kloter sebelumnya, diberangkatkan menggunakan pesawat Saudi Airline. Lebih lanjut, seperti jemaah kloter sebelumnya, CJH Kloter BTH 34 juga menjalani prosedur one stop service di asrama Haji Jambi. Mulai dari pemeriksaan kesehatan, pemasangan gelang identitas dan penyerahan living cost biaya hidup selama di Arab Saudi. Adapun Kloter BTH 34 ini di jadwalkan untuk berangkat dari Asrama Haji Jambi menuju Batam pada Jumat siang. Selanjutnya meneruskan perjalanan menuju Jeddah Arab Saudi. Reporter : Nur Pehatul Janna
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: