Sebanyak 374 CJH Tanjab Barat Masuk Asrama Haji

Sebanyak 374 CJH Tanjab Barat Masuk Asrama Haji

Kota Jambi - Sebanyak 374 Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) tiba di Asrama Haji, Kota Jambi, Minggu sore (04/06/2023). Para Jamaah ini kemudian mengikuti kegiatan ceremony penyerahan berkas oleh Kemenag Kabupaten Tanjab Barat ke Kemenag Provinsi Jambi. Usai mengikuti kegiatan tersebut, masing-masing jemaah di berikan tanda pengenal hingga perlengkapan ibadah , serta obat-obatan yang dapat di gunakan saat melaksanakan haji. Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Jambi, Zoztafia mengatakan bahwa tahun ini Jambi mendapat keistimewaan.  Di antaranya mendapat kesempatan untuk bergabung dalam kelompok gelombang pertama keberangkatan haji. "Tahun ini beda, kita dapat tempat ikut gelombang pertama," ujar Zostafia. Adapun terkait CJH asal Tanjab Barat ini di jadwalkan berangkat ke Embarsih Batam pada Senin Sore (05/06/2023). Kemudian di susul oleh CJH Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang akan mulai memasuki asrama haji pada Senin malam. "Kloter 1 berangkat senin sore dan di susul malam selasa CJH Tanjab Timur. Mereka akan berangkan hari Selasa," ungkapnya. Kemudian terkait keberangkatan CJH, Zostafia memberikan imbauan kepada pihak keluarga untuk tidak mengantar CJH hingga ke asrama haji. hal itu dinilai percuma lantaran saat berada di asrama, para calon jamaah tidak lagi di perkenankan untuk keluar dari gedung hingga diberengkatkan ke tanah suci. "Jadi untuk keluarga lebih baik antar sampai Kabupaten Kota saja . Jadi tidak perlu ke asrama. Karena percuma tidak akan boleh masuk," ungkapnya. Reporter : Nur Pehatul Janna

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: