RT 03 Perumahan Amuntai Kelurahan Simpang Rimbo Ikuti Penilaian Kampung Bantar
Rt. 03 Perumahan Amuntai Kel. Simpang Rimbo Ikuti Penilaian Kampung Bantar-zahra-Jambitv
Jambitv.co, Kota Jambi - Senin 9 oktober 2023, RT 03 Perumahan Amuntai Indah Rahayu, kelurahan Simpang Rimbo kecamatan Alam Barajo Kota Jambi, mengikuti penilaian kampung bantar. Penilaian kampung bantar di rt 03 Perumahan Amuntai Indah Rahayu ini untuk kategori besar.
Ketua rt 03 Perumahan Amuntai indah Rahayu, kelurahan Simpang Rimbo Ali Sati Nasution mengatakan, dengan penilaian kampung bantar ini, diharapkan dapat selalu menjadi motivasi bagi warga untuk bergotong-royong, dan melakukan pembangunan melalui swadaya masyarakat.
Penilaian ini juga dihadiri camat Alam Barajo, lurah Simpang Rimbo, Babinsa dan Babinkamtibnas, penggerak PKK serta warga sekitar. Ketua Rt 03 Ali juga mengatakan, bahwa ketua Rt merupakan mitra kerja pemkot dan memiliki peranan penting, dalam memelihara kekeluargaaan dan kegotong-royongan.
Untuk di Rt 03 ini sendiri, ada beberapa unggulan, seperti kolam apung dan saung bahagia, di mana masing-masing warga sudah ditentukan jadwal rutin dan bergilir, untuk melakukan pemeliharaan. Ali berharap, keberadaan kampung bantar ini terus dilanjutkan kedepannya, agar dapat memberdayakan masyarakat sekitar, memberikan manfaat, dan membantu perekonomian warga.
“Melalui kampung bantar Rt 03 ini adalah bersih aman dan pintar, selaku ketua Rt mengharapkan kiranya jangan bersih, aman dan pintar sebentar, ada berkesinambungan dan kelanjutan. Kalau hanya dalam rangka kontestasi kampung bantar penilaian sudah itu hilanglah, itu yang tidak kami harapkan selaku ketua Rt. Setelah ini kan ada pembinaan lagi, penanaman toga, penanaman yang lain dan sebagainya. Kalau itu nanti berupa kunyit, jahe dan lain sebagainya, diharapkan kepada masyarakat untuk melanjutkan tanaman tersebut, nanti hasilnya akan dijual ditoko akan dipergunakan untuk kas Rt ibu-ibu atau langsung didrop ke rumah warga jadi langsung warga membeli. Jadi hasilnya itu bisa jadi tabungan ibu-ibu warga Rt 03,” Kata Ali Sati Nasution.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: