Dampak Kabut Asap Seluruh Siswa Dirumahkan, Belajar Melalui Daring

Dampak Kabut Asap Seluruh Siswa Dirumahkan, Belajar Melalui Daring

Dampak Kabut Asap Siswa Belajar Daring-yasri-Jambitv

Jambitv.co, Muaro Jambi - Dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Muaro Jambi, secara resmi nengeluarkan edaran, agar siswa dirumahkan dan belajar secara daring. Hal tersebut  dilakukan akibat dampak kabut asap yang terjadi  di Muaro Jambi.

Mengingat kualitas udara tidak sehat dalam dua pekan terakhir, dinas pendidikan Kabupaten Muaro Jambi, saat ini mengharuskan siswa belajar melalui daring, dan mengikuti kegiatan belajar mengajar dari rumah. 

Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Muaro Jambi Firdaus menyampaikan, pihaknya telah mengeluarkan edaran, agar kegiatan belajar mengajar via daring atau belajar  dari rumah untuk seluruh siswa , namun para guru tetap hadir ke sekolah. 

“Dari hasil kordinasi kita dengan jajaran pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dengan dampak udara yang tidak sehat ini maka kita keluarkan surat edaran tertuju kepada seluruh satuan pendidikan di Kabupaten Muaro Jambi untuk merumahkan siswa namun proses pembelajaran tetap berlangsung secara daring atau pembelajaran jarak jauh,” Kata Firdaus Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi.

Dalam surat edaran tertulis, terhitung mulai tanggal 2 sampai dengan 4 Oktober 2023 , kegiatan pembelajaran dilakukan secara daring, yang sistem pelaksanaannya diatur oleh satuan pendidikan masing-masing. 

Kemudian kedua, kepala sekolah dan pendidik melaksanakan manajerial dan pembelajaran dari satuan pendidikan. Bencana  kabut yang terjadi diwilayah Kab.Muaro Jambi, merupakan imbas terjadinya karhutla, baik dari wilayah Jambi, maupun asap kiriman dari wilayah lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: