BNN RI Berikan Penghargaan Kepada Gubernur Jambi Al Haris

BNN RI Berikan Penghargaan Kepada Gubernur Jambi Al Haris

Gubernur Jambi Al Haris--

Jambitv.co, KotaJambi - Gubernur Jambi Al Haris, menerima Penghargaaan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) dari BNN RI. 

Pengahargaan tersebut diberikan atas perhatian Gubernur Jambi atas pemberian hibah tanah dan bangunan kantor BNN Provinsi Jambi.

Pemerintah Provinsi Jambi terus berkomitmen dalam memberantas peredaran narkotika di Provinsi Jambi, salah satunya dengan memberikan bantuan hibah tanah, kepada BNN Provinsi Jambi.

Al haris menjelaskan bahwa komitmennya memberantas narkotika, sudah dilakukan sewaktu masih menjabat Kepala Biro Umum Setda Provinsi Jambi pada tahun 2011 lalu.

“Bentuk komitmen saya memerangin narkotika itu sudah sejak dulu, di tahun 2011 lalu, dimana saya menjabat sebagai Karo Umum di Pemprov Jambi, dengan membentuk badan narkotika provinsi,atau BNP. Adapun hingga saat ini, kami masih terus senantiasa meningkatkan dan menguatkan kolaborasi dan kerjasama, dengan BNNP serta stakeholder terkait, untuk berperan aktif melawan narkoba.” kata Gubernur Al Haris.

Disisi lain, terkait peresmian kantor BNNP Jambi, Gubernur Al Haris berharap dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan semangat kerja, sehingga dapat mengemban tanggung jawab dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Utamanya dalam memberantas penggunaan dan peredaran narkotika.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: