KOTAJAMBI, JAMBITV.CO - Musibah kebakaran kembali terjadi di Kota Jambi. Kali ini api membakar dua unit rumah dikawasan Legok pada Selasa dini hari. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, namun kerugian di taksir mencapai ratusan juta rupiah.
Kebakaran yang terjadi di Kelurahan Legok ini terjadi pada Selasa (12/11) dini hari. Api terus membesar dan menghanguskan 2 unit rumah yang merupakan rumah semi permanen. Sebanyak 35 personil dan 6 unit mobil Damkar diterjunkan ke lokasi. Hanya saja pemadaman sempat terkendala oleh jalan yang licin akibat hujan.
Selama operasi, tim pemadam menghabiskan 45.000 liter air yang diambil dari Danau Sipin, menggunakan mesin robin dari Posyankar Jambi Timur. Proses pemadaman berlangsung selama dua jam hingga api benar-benar padam dan lokasi dinyatakan aman.
BACA JUGA:Korsleting Listrik Picu Kebakaran Rumah di Legok
Kepala dinas pemadam kebakaran Kota Jambi Mustari Affandi menjelaskan, berdasarkan dugaan awal, kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
“Pada pagi dini hari pukul 04.58 WIB, laporan dari masyarakat satu unit rumah non permanennya terbakar menyambar ke rumah permanen 2 unit rumah yang terbakar. Ada satu orang luka bakar dan dibawa kerumah sakit. Pemadaman telah berhasil dilakukan dengan menurunkan 35 personel dan 8 armada. Dugaan sementara ini, dari penyebab kebakaran adalah konsleting listrik yang berapa colokan tidak disambung oleh pemilik rumah, dan kami menyampaikan untuk lebih berhati-hati dalam kelistrikan ini. Jalur yang kami lalui hujan dan jalannya sangat sempit di Kelurahan Legok Kecamatan Danau Sipin,” ungkap M. Ustari Affandi.